Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Jonatan Christie Dkk Jalani Latihan Perdana, Kondisi Fisik Jadi Prioritas

By Agung Kurniawan - Senin, 15 Juli 2024 | 21:30 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sudah menjalani latihan perdana untuk gelaran Olimpiade Paris 2024
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sudah menjalani latihan perdana untuk gelaran Olimpiade Paris 2024

BOLASPORT.COM - Para amunisi Indonesia tampak bersemangat tatkala menjalani latihan perdana untuk menghadapi ajang bergengsi Olimpiade Paris 2024.

Antusiasme terlihat di wajah-wajah amunisi bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di ajang Olimpiade Paris 2024, saat menggelar latihan perdana.

Latiha perdana ini digelar di Pusat Olahraga Chambly Maville, Paris, Prancis pada Senin (15/7/2024) pagi waktu lokal dengan durasi selama dua jam.

Jonatan Christie dan kawan-kawan berlatih ditemani tim sparring dengan pendampingan penuh dari pelatih, tim pendukung hingga mentor.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Ricky Soebagdja menyampaikan kondisi tim menjelang tampil pada Olimpiade Paris 2024.

"Setelah perjalanan jauh memang kemarin kami baru sampai lalu istirahat, bebas aktif, tidak ada kegiatan latihan," ucap Ricky, melalui siaran PBSI.

"Hari ini kami baru menggelar latihan di training camp, selama dua jam di pagi hari dan juga di sore hari nanti."

"Kondisi semua terutama atlet-atlet Olimpiade baik, sehat dan semangatnya sangat terlihat," tuturnya menambahkan.

Ricky mengatakan bahwa tujuan training camp ini adalah pemantapan, dengan intensitasnya disesuaikan dengan kebutuhan atlet, tidak harus sama dengan saat latihan di pelatnas.

Baca Juga: Hasil Undian Ganda Putra Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - Fajar/Rian 1 Grup dengan Wakil Prancis yang Menang Banding, Juara Bertahan Bertanding Lebih Banyak

"Di sisa waktu yang ada sebetulnya hanya menjaga performa," ucap peraih medali emas Olimpiade Atlanta 1996 tersebut.

"Program latihan tetap sama seperti di pelatnas, satu hari dua kali tetapi tidak ada penekanan khusus, sesuai dengan kebutuhan dan kebiasaan atlet saja."

"Hanya bagaimana mereka memantapkan dengan serius apa yang sudah dilatih selama ini," tuturnya menambahkan.

Sementara tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung memfokuskan latihan pertama ini untuk mengembalikan kondisi fisik.

"Latihan pertama walau masih menyesuaikan dengan kondisi jetlag dan lain-lain tapi secara keseluruhan saya merasa cukup bagus," kata Gregoria.

"Fokusnya tadi masih di pengembalian fisik setelah perjalanan cukup panjang kemarin," tambahnya.

Senada dengan Gregoria, Jonatan Christie juga menjadikan latihan pertama ini untuk mengembalikan kondisi.

"Puji Tuhan perjalanan dari Jakarta lancar dan tadi latihan pun sudah cukup oke, fokus saya masih mengembalikan kondisi dan feeling-feeling pukulan," jelas Jonatan.

"Untuk fasilitas sudah lebih siap dari saat pertama kami ke sini ketika French Open lalu, salah satu contohnya, karpet lapangan yang sudah terpasang," imbuhnya.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Tak Ada Kata Maaf Sedikit pun dari BWF Soal Kesalahan Fatal Ganda Putra, Duo Prancis Dipastikan Tidak Satu Grup

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming ACL 2 Persib Vs Port FC, Waktunya Maung Bandung Tancapkan Taring di Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X