Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Penuh Kecurigaan Saat FAM Bungkam, Kim Pan-gon Undur Diri sebagai Pelatih Malaysia

By Bagas Reza Murti - Selasa, 16 Juli 2024 | 11:00 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon, saat memberikan instruksi pada duel kontra Korea Selatan di Piala Asia 2023 (25/1/2024).
HECTOR RETAMAL/AFP
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon, saat memberikan instruksi pada duel kontra Korea Selatan di Piala Asia 2023 (25/1/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon dikabarkan akan mengundurkan diri dari jabatannya pada Selasa (16/8/2024).

Kim Pan-gon dikabarkan akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih timnas Malaysia Selasa ini.

Hal ini dibocorkan secara eksklusif media Korea, Best Eleven.

Kabarnya, Kim Pan-gon akan melakukan konferensi pers soal keputusannya mengundurkan diri pada Selasa di markas FAM, Kuala Lumpur.

Sumber serupa mengatakan Kim akan memulai konferensi pers pukul 15.30 waktu Korea, atau 13.30 WIB.

Baca Juga: Daftar Pemain Berlabel Timnas Indonesia Wajib Main di Piala Presiden 2024 - Persija Terbanyak, Persib Bisa Debutkan Striker Anyar

"Berdasarkan sumber yang dekat dengan Sepak Bola Malaysia, Kim Pan-gon akan mengadakan konferensi pers di markas FAM, Petaling Jaya, Kuala Lumpur," tulis Best Eleven.

Menurut Best Eleven, ini adalah cara tak biasa bagi seorang pelatih mengumumkan akan mengundurkan diri dari pekerjaannya.

Sementara FAM sebagai asosiasi sepak bola Malaysia masih bungkam dengan kabar ini.

Dalam konferensi pers nanti, Kim Pan-gon dilaporkan ingin mengucapkan terima kasih kepada fans Malaysia.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Sinar Harian, Best Eleven
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Dipuji Walau Hampir Celakai Murid Tertua Valentino Rossi, MotoGP Aragon 2024 Bisa Menang?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Close Ads X