BOLASPORT.COM - Setelah 2 tahun menepi, raja 2 divisi ONE Championship, Christian Lee, akan kembali mentas untuk mempertahankan sabuk juara kelas ringan MMA di ONE 169: Atalanta.
Pada 9 November mendatang, Lee akan melakukan comeback di oktagon dengan menghadapi atlet sensasional tak terkalahkan asal Turki, Alibeg Rasulov.
State Farm Arena di Georgia akan menjadi saksi dari pertempuran penuh pertaruhan ini.
Duel tersebut juga memenuhi semua syarat untuk menjadi aksi eksplosif serta menggambarkan laga level tertinggi dalam olahraga ini sehingga wajib ditonton oleh para penggemar.
1. Kembalinya Sang Juara Dunia
Sebagai seorang veteran dengan 21 laga di ONE Championship, Christian Lee akan tampil lagi setelah menjalani masa hiatus terlama dalam 9 tahun kariernya di organisasi seni bela diri terbesar di dunia.
The Warrior terakhir berlaga pada November 2022 saat mengalahkan Kiamran Abbasov untuk meraih gelar juara kelas welter MMA dan menjadi raja dua divisi.
Selama kiprahnya di ONE Championship, bintang berusia 26 tahun ini telah menahbiskan namanya sebagai salah satu juara dunia MMA yang paling aktif. Setelah absen selama hampir 2 tahun, para penggemar tentu sangat menantikan kembali aksi Lee di dalam arena.
2. Rekor Tak Terkalahkan Rasulov
Alibeg Rasulov melakoni debutnya di ONE Championship pada 6 Juli lalu dalam gelaran ONE Fight Night 23 dengan rekor sempurna 13-0.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar