BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memanaskan kondisi ruang ganti setelah timnya kalah di laga pramusim.
Erik ten Hag tidak bisa menganggap enteng kekalahan Manchester United di laga pramusim.
Man United memulai pramusim dengan melawan klub asal Norwegia, Rosenborg.
The Red Devils menurunkan kombinasi pemain muda dan berpengalaman di laga ini.
Pemain-pemain senior seperti Jonny Evans, Casemiro, Mason Mount, dan Aaron Wan-Bissaka tampil sebagai starter.
Akan tetapi, Man United hanya pulang dengan tangan hampa dengan cara yang dramatis.
Gawang The Red Devils dibobol oleh Rosenborg kala laga memasuki injury time.
Kekalahan ini sudah membuat Ten Hag berang dan berefek ke para pemainnya.
Baca Juga: Man United Langsung Keok di Laga Uji Coba Pertama, Ten Hag: Mengecewakan!
Kiper muda Man United, Radek Vitek, mengungkapkan opini brutal pelatihnya begitu pertandingan selesai.
"Pelatih berkata bahwa kami harus menuntut penampilan terbaik dari diri sendiri," kata Vitek seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Setiap pemain muda yang mendapat kesempatan harus bisa menampilkan kemampuan mereka di lapangan," ucap Vitek.
Ten Hag memang mendapat tuntutan besar setelah kegagalan pada musim 2023-2024.
Man United hanya mampu finis di urutan ke-8 pada klasemen Liga Inggris musim lalu.
Tiket Man United ke Liga Europa musim depan harus diraih lewat kemenangan di final Piala FA.
Nasib Ten Hag bahkan hampir terancam karena musim yang penuh kekecewaan.
Baca Juga: Tak Perlu Menangis, Messi Sebenarnya Bisa Bantu Argentina Tanpa Bermain
Manajemen klub akhirnya memutuskan untuk memberi kesempatan ke pelatih asal Belanda tersebut.
Ten Hag kini sudah menandatangani perpanjangan kontrak di Man United selama dua musim.
Kesempatan tersebut jelas harus dimanfaatkan Ten Hag dengan baik untuk menghasilkan perubahan.
Kekalahan pada laga pramusim pertama bisa mengurangi optimisme yang ingin ditampilkan oleh sang pelatih.
Periode pramusim bisa menjadi pembuktian awal Ten Hag sebelum melakoni kompetisi yang asli.
Untuk itu, Ten Hag sudah menetapkan standar tersendiri terkait penampilan timnya pada pramusim kali ini.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar