BOLASPORT.COM - Pelatih Persib, Bojan Hodak mengakui ditolak pemain asing incaran untuk menggenapi kuota delapan nama asing.
Persib saat ini sudah memiliki tujuh pemain asing.
Ketujuh pemain asing itu ialah David da Silva, Ciro Alves, Nick Kuipers, Kevin Ray Mendoza, Tyronne del Pino, Mateo Kocijan, dan Gustavo de Franca.
Mateo Kocijan dan Gustavo de Franca adalah dua pemain baru yang didatangkan Persib.
Untuk satu slot pemain asing yang masih tersisa, Bojan Hodak belum mengetahui sosok yang akan mengisinya.
Ia mengungkapkan bahwa dirinya ditolak oleh sejumlah pemain asing incaran.
Baca Juga: Segrup dengen Vietnam, Ini Target Pelatih Timnas U-19 Australia di ASEAN Cup U-19 2024
"Saya belum tahu untuk pemain asing yang terakhir karena dua sampai tiga pemain yang saya inginkan, tidak ada yang mau bergabung," ujar Bojan Hodak, Selasa (16/7/2024), dikutip dari Tribun Jabar.
Sementara itu, Persib akan menghadapi Piala Presiden 2024.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunJabar.id |
Komentar