Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Grand Final Proliga 2024 - Aroma Liga Voli Turki Warnai Laga Puncak BIN Vs PLN

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 19 Juli 2024 | 11:20 WIB
Pemain Jakarta BIN, dari kiri; Myrasuci Indriani, Megawati Hangestri Pertiwi, Indah Guretno, dan Kara Bajema berselebrasi usai meraih poin saat melawan Jakarta Popsivo Polwan pada final four Proliga 2024, Minggu (7/7/2024)
DOK PBVSI
Pemain Jakarta BIN, dari kiri; Myrasuci Indriani, Megawati Hangestri Pertiwi, Indah Guretno, dan Kara Bajema berselebrasi usai meraih poin saat melawan Jakarta Popsivo Polwan pada final four Proliga 2024, Minggu (7/7/2024)

BOLASPORT.COM - Aroma Liga Voli Turki akan mewarnai pertandingan antara Jakarta BIN dan Jakarta Electric PLN Grand Final Proliga 2024.

Kompetisi bola voli Turki khususnya sektor putri memberikan daya tarik tinggi karena memiliki salah satu kualitas permainan yang terbaik di dunia.

Indonesia turut menikmati secara langsung karena sejumlah pemain jebolan Liga Turki tampil di Proliga, termasuk musim ini.

Di babak grand final saja, masing-masing dari dua pemain asing milik BIN dan PLN telah mencicipi kompetisi di Liga Voli Turki.

Outside hitter Jakarta BIN, Kara Bajema bahkan pernah membela salah satu tim kuat di kasta tertinggi Liga Voli Turki atau yang bertajuk Sultanlar Ligi.

Bajema pernah memperkuat VakifBank pada musim 2022-2023.

Atlet berusia 26 tahun itu sempat menjadi rekan setim dari middle blocker kondang asal Turki, Zehra Gunes.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Grand Final Proliga 2024 - Start Pukul 16.00 WIB, Rekor LavAni dan Electric PLN Diuji

Bajema menjadi salah satu andalan BIN untuk mendulang angka.

Pemain timnas putri Amerika Serikat itu didatangkan pada putaran kedua babak reguler untuk menggantikan posisi Kashauna Williams.

Penampilan Bajema di lini serang juga cukup meyakinkan sejauh ini dengan sudah mengoleksi 111 poin sejak babak final four.

Bajema juga memberi kontribusi terbesar untuk BIN dalam poin, di atas opposite andalan Tanah Air, Megawati Hangestri Pertiwi, dengan 106 poin.

Selain itu, pemain asing lain BIN yakni Kenia Carcaces Opon yang telah memiliki pengalaman bermain di berbagai negara baru akan membela klub Turki pada musim 2024-2025.

Kenia akan memperkuat Info Yatirim Karsiyaka, tim kasta kedua Liga Voli Turki.

Beralih ke kubu PLN, dua pemain asing mereka yakni Katerina Zhidkova dan Marina Markova juga pernah merasakan persaingan di negara bulan sabit itu.

Zhidkova telah membela tiga tim yang berbeda pada Liga Voli Turki.

Di antaranya adalah tim kasta teratas Nilufer Belediyespor (2019-2020), Sariyer Belediyesi (2019-2020) dan klub kasta kedua, Muratpasa Bld (2021-2022).

Namun, penampilan atlet berusia 34 tahun itu saat dikontrak dua klub teratas Liga Voli Turki batal terlaksana karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Grand Final Proliga 2024 - Tangan Kanan Nicolas Vives Sebut Tak Ada Kata Selain Juara bagi LavAni

Terakhir, pemain Liga Turki lainnya yang sedang mencuri perhatian pada Proliga 2024 adalah Marina Markova.

Di antara kontestan pada grand final Proliga 2024, Markova menjadi pemain yang paling subur di babak empat besar dengan 145 poin.

Markova berada di posisi ketiga papan klasemen top skor putaran final dan masih berada di bawah dua legiun asing Jakarta Popsivo Polwan yakni Iriana Voronkova dan Madison Rishel.

Musim depan, Markova akan memperkuat klub bergengsi Liga Voli Turki, VakifBank pada kompetisi 2024-2025.

Namun, musim lalu Markova juga sudah tampil di kasta tertinggi Liga Voli Turki pada musim lalu dengan membela Murapatsa Belediyesi Sigorta Shop.

Baca Juga: Grand Final Proliga 2024 - LavAni Menuju Legasi, Petuah SBY Jadi Pandu untuk Rekor Hattrick Gelar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Reaksi Kemarahan Enea Bastianini Diungkap Manajer Usai Jadi Tumbal Marc Marquez di Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136