Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Banyak Buat Sejarah Baru di Turnamen Internasional: Tidak Ada yang Tidak Mungkin

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 19 Juli 2024 | 13:20 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong sukses menorehkan banyak prestasi baru selama mengasuh Timnas Indonesia sejak 2019.

Pada tahun 2024 saja, Timnas Indonesia sudah berhasil lolos ke fase gugur Piala Asia untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Prestasi pelatih berusia 53 tahun tersebut tak berhenti sampai di situ.

Pada bulan Mei 2024, Timnas U-23 Indonesia sukses diantarkan ke babak semifinal dalam partisipasi perdananya di Piala Asia U-23.

Terbaru pada bulan Juni 2024, Timnas Indonesia berhasil melaju ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia untuk pertama kalinya usai mengalahkan finis sebagai runner-up Grup F ronde kedua.

Catatan ini membuat Timnas Indonesia otomatis lolos ke Piala Asia 2027.

Soal prestasinya bersama Timnas Indonesia, Shin Tae-yong angkat bicara kepada Youtuber kondang Korea Selatan, Lee Kyung-kyu.

Shin Tae-yong mengaku sangat bangga dengan pencapaian Timnas Indonesia saat tembus babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bicara soal Peluang Timnas Indonesia Segrup dengan Jepang hingga Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Usai membuat rekor bersejarah tersebut, Shin Tae-yong sempat mengirim pesan kepada Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI bahwa tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini.

"Faktanya, ini adalah pertama kalinya kita lolos ke putaran final Piala Asia dan masuk ke babak 16 besar," ujar Shin Tae-yong.

"Lalu saya bilang kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, 'Kita bisa masuk 16 besar, jangan berpikir tidak mungkin', saya berkata begitu."

"Dan meskipun kami kalah di pertandingan terakhir melawan Jepang."

"Tetapi sesuai usaha kita, dewa-dewa memberikan bantuan."

"Kami akhirnya berhasil lolos ke 16 besar. Itu keberuntungan," ujarnya.

Meski ada keberuntungan, Shin Tae-yong menyebut bahwa hal tersebut bakal datang jika dibarengi kerja keras para pemainnya.

Dirinya pun memuji pemain Timnas Indonesia yang telah berkembang pesat.

Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Masih Belum Menguasai Bahasa Indonesia Meski Sudah Jadi Pelatih Timnas Indonesia Sejak 2019

"Keajaiban yang tercipta karena upaya terbaik dan kerja keras," ujar Shin Tae-yong.

"Mereka (pemain Indonesia) telah berkembang pesat," ujarnya.

Shin Tae-yong juga bangga dengan pencapaian Timnas U-23 Indonesia pada Piala Asia U-23 2024 lalu.

Pasalnya, pencapaian tersebut diraih dalam debut Indonesia pada ajang tersebut.

Meski begitu, Shin Tae-yong masih menyimpan rasa bersalah usai menghentikan rekor bagus Korea Selatan bisa lolos ke Olimpiade sejak 1988 usai disingkirkan Timnas U-23 Indonesia di babak perempat final.

"Tim nasional U-23 juga pertama kali lolos ke putaran final Piala Asia. Saya tidak pernah berpikir akan bertemu dengan Korea," ujar Shin Tae-yong.

"Saya pergi mendukung pelatih Seon-hong. Saya mendukung tim Korea (pada laga kedua), mereka menang, dan saya mengucapkan selamat."

"Jadi, kami pergi menonton pertandingan (lawan Jepang). Saya berharap Jepang menjadi lawan kami, saya berharap Jepang. Korea mengalahkan Jepang 1-0."

"Korea vs Indonesia jadi pertemuan dramatis yang tidak diinginkan. Tapi setelah menang, saya merasa campur aduk, tidak hanya senang dengan kemenangan, tapi juga merasa bersalah karena menghentikan Korea untuk lolos ke Olimpiade 10 kali beruntun."

"Saya merasa sangat sedih dan menyesal," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Youtube
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X