BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, mengaku senang dan bangga mendengar satu anak asuhnya bisa promosi ke tim senior Persija Jakarta.
Pemain yang dimaksud itu adalah Zahabi Gholy.
Menurutnya, ini awal yang baik bagi Gholy yang masih berusia 15 tahun.
Nama Gholy semakin populer lewat permainan apiknya bersama timnas U-16 Indonesia di ASEAN Cup U-16 2024.
Pemain bernomer punggung 7 itu sukses membawa timnas U-16 Indonesia duduk di posisi ketiga dalam turnamen tersebut.
Gholy juga berhasil mencetak lima gol dan menjadi top skor di timnas U-16 Indonesia.
Berkat penampilannya itu, Gholy didapuk menjadi pemain terbaik ASEAN Cup U-16 2024.
Setelah membela timnas U-16 Indonesia, Gholy sempat kembali ke Persija Akademi.
Pelatih Persija, Carlos Pena, langsung memintanya untuk naik ke level senior.
Gholy sempat mengikuti sesi latihan bersama Persija.
Carlos Pena tampak kepincut dengan pemain asal Bekasi, Jawa Barat, itu.
Walhasil, pemain berposisi penyerang sayap itu dibawa Carlos Pena untuk membela Persija di Piala Presiden 2024.
Persija tergabung ke dalam Grup B Piala Presiden 2024 bersama Bali United, Madura United, dan Arema FC.
Semua laga Grup B Piala Presiden 2024 digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Baca Juga: Pelatih Timor Leste: Timnas U-19 Indonesia Latihan di Luar Negeri sedangkan Kami Kekurangan Lapangan
Untuk menghadapi turnamen itu, Persija berkekuatan 29 pemain.
Saat dihubungi BolaSport.com, Nova Arianto terharu dengan pencapaian Gholy.
"Pastinya saya senang dengan Gholy yang mendapatkan kesempatan bermain di tim Persija."
"Pastinya dia akan banyak pengalaman yang sangat baik untuk bermain di tim senior Persija," kata Nova Arianto, Sabtu (20/7/2024).
Nova Arianto akan melihat permainan Gholy bersama Persija di Piala Presiden 2024.
Tentu saja ini menjadi hal yang bagus karena Nova Arianto bisa memantau pemainnya sebelum nantinya membela timnas U-16 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada September mendatang.
"Pastinya ini akan sangat membantu saya sebagai pelatih dengan turunnya Gholy di tim senior Persija," kata Nova Arianto.
Baca Juga: Hasil ASEAN Cup U-19 2024 - Timnas U-19 Indonesia Masih Buntu Lawan Kamboja di Babak I
Nova Arianto berharap Gholy bisa menjalankan tugasnya dengan baik bersama Persija.
Gholy harus bisa mendapatkan banyak ilmu dari senior-seniornya di Persija.
"Ya semoga saja Gholy bisa menjalani prosesnya dengan baik dan kerja keras pastinya," tutup Nova Arianto.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar