Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Pelatih Timor Leste Yakin Timnas U-19 Indonesia akan Juarai ASEAN Cup U-19 2024

By Arif Setiawan - Rabu, 24 Juli 2024 | 08:30 WIB
Pelatih Timnas U-19 Timor Leste Eduardo Pereira saat menghadiri Preskom Setelah Pertandingan melawan Timnas U-19 Indonesia
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-19 Timor Leste Eduardo Pereira saat menghadiri Preskom Setelah Pertandingan melawan Timnas U-19 Indonesia

BOLASPORT.COM - Pelatih Timor Leste, Eduardo Pereira, meyakini timnas U-19 Indonesia akan menjuarai ASEAN Cup U-19 2024.

Hal ini disampaikan Eduardo Pereira tepat setelah menghadapi timnas U-19 Indonesia.

Sebagai informasi, laga timnas U-19 Indonesia vs Timor Leste terlaksana di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (23/7/2024).

Pada kesempatan tersebut, tim asuhan Indra Sjafri berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor telak 6-2.

Hasil ini sekaligus melanjutkan tren kemenangan timnas U-19 Indonesia.

Seperti yang diketahui, Arkhan Kaka dkk juga mampu menyapu bersih dua laga sebelumnya dengan kemenangan.

Rinciannya yakni mengalahkan Filipina (6-0) dan Kamboja (2-0).

Raihan sembilan poin dari tiga laga sekaligus mengantarkan timnas U-19 Indonesia memuncaki klasemen Grup A dan berhak lolos ke babak semifinal.

Sementara itu, keyakinan Eduardo Pereira didasari dari status timnas U-19 Indonesia yang merupakan tuan rumah.

Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Perjuangan Kafiatur Rizky Bangkit dari Cedera hingga Jadi Bintang Lawan Timor Leste

Menurutnya, dukungan dari suporter akan menjadi faktor penting dalam membantu timnas U-19 Indonesia mengamankan gelar juara.

"Saya yakin (juara) karena tuan rumah."

"Itu sangat menentukan pemain ke-12 selalu ada untuk mendukung timnya."

"Seandainya kalau kami Timor Leste sekali-kali jadi tuan rumah saya yakin karena Timor Leste di sini saja bisa bermain melawan Indonesia."

"Bisa memasukan itu saja saya sebagai coach saya sudah cukup senang," kata Eduardo Pereira.

Terkait hasil kekalahan dari timnas U-19 Indonesia, Eduardo Pereira tetap memberikan apresiasi kepada anak asuhnya.

Eduardo Pereira berpendapat permainan Timor Leste sejatinya sudah cukup baik.

Pelatih Timnas U-19 Timor Leste Eduardo Pereira
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-19 Timor Leste Eduardo Pereira

Baca Juga: Pujian Indra Sjafri Buat Jens Raven yang Tampil Tak Egois saat Timnas U-19 Indonesia Hajar Timor Leste

Hanya, Timor Leste kalah karena para pemain sudah mulai kehilangan stamina sehingga konsentrasi menurun.

Hal tersebut terjadi pada babak kedua.

"Tadi ya babak pertama pemain saya masih bisa mengimbangi Indonesia karena kami bisa mencetak gol di babak pertama."

"Anak-anak bermain bagus sekali karena mereka bisa main dari kaki ke kaki."

"Dan apa yang saya bilang ke mereka kalau harus menghalangi serangan dari sektor kiri Indonesia, mereka sangat bagus."

"Setelah babak kedua saya kira pertama mungkin stamina anak-anak saya, karena waktu bermainnya hanya satu hari," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136