Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Intip Tampilan Pakaian Kontingen Indonesia pada Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024, Bernuansa Jawa

By Delia Mustikasari - Jumat, 26 Juli 2024 | 14:45 WIB
Pakaian yang akan dikenakan kontingen Indonesia pada pembukaan Olimpiade Paris 2024, Sabtu (26/7/2024) waktu setempat.
NOC INDONESIA/NAIF MUHAMMAD AL'AS
Pakaian yang akan dikenakan kontingen Indonesia pada pembukaan Olimpiade Paris 2024, Sabtu (26/7/2024) waktu setempat.

BOLASPORT.COM - Wujud kebanggaan, semangat dan ketangguhan tercermin dalam defile Tim Indonesia pada opening ceremony Olimpiade Paris 2024 yang digelar di atas Sungai Seine, Paris, Prancis, Jumat (26/7/2024) malam waktu setempat.

Sebanyak 14 orang atlet dan official turut mengambil peran dalam defile Tim Indonesia.

Termasuk di dalamnya Chef de Mission (CdM) Anindya Bakrie, atlet judo Maryam March Maharani yang bertugas sebagai pembawa bendera Merah Putih, pmebalap sepeda Bernard Bernjamin van Aert serta dua atlet renang, Azzahra Permatahani dan Joe Aditya.

Semua mengenakan baju yang dirancang khusus oleh Didit Hediprasetyo.

Teknik pengerjaan tangan berkualitas tinggi berpadu modern dengan kesederhanaan filosofi desain tradisional Indonesia tercermin dalam desain yang dibuat Didit Hediprasetyo.

Kreasi Didit Hediprasetyo memberi perspektif baru atas desain yang memuliakan performa prima atletik dengan kekayaan budaya.

Setiap koleksi merupakan bentuk penghormatan terhadap warisan budaya Indonesia yang sejalan dengan asal usul para atlet, dan membangkitkan semangat persatuan dan nasionalisme.

Sosok Raden Saleh, seorang pionir pelukis beraliran Romantisme asal Jawa menjadi inspirasi dasar koleksi ini.

Kisah perjalanan Raden Saleh dari Jawa Tengah sampai ke istana-istana Eropa pada abad ke-19 mencerminkan kebangkitan bangsa Indonesia di kancah internasional.

Karya-karya lukisannya yang menghiasi dinding Rijksmuseum dan Louvre merupakan wujud perpaduan antara budaya Jawa dan romantisme Eropa, sebuah perpaduan yang diimplemetasikan Didit dengan elegan.

"Saya begitu bersyukur dapat merancang seragam resmi parade pembukaan untuk para atlet yang mewakili Indonesia pada Olimpiade 2024 di Paris," kata Didit dalam siaran resmi NOC Indonesia.

"Harapan saya dapat menciptakan desain yang menjadi wujud kebanggaan, semangat, dan ketangguhan bangsa kita. Sekaligus memastikan bahwa setiap atlet muncul dan menjadi diri mereka yang terbaik saat berkompetisi di panggung dunia," tutur Didit.

Proses desain ini berlangsung dengan mengutamakan kebutuhan para atlet Olimpiade. Dirancang menggunakan bahan berkualitas tinggi, seragam ini didesain agar memberikan kenyamanan secara maksimal serta kemudahan untuk bergerak.

Terbuat dari bahan breathable, seperti washed-out denim Indonesia, beludru, dan jersey sutra dalam palet warna primer yang dominan.

Seragam atlet laki-laki yang terbuat dari washed-out denim terinspirasi dari tampilan jaket biker yang dilebur dengan Beskap, setelan jas tradisional khas Jawa.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Bilangnya Tanpa Persiapan Khusus, Pemanah Putri Korea Selatan Pecahkan Rekor Dunia

Celana panjang berwarna putih menjadi bawahan untuk tampilan aktif. Seragam atlet perempuan menampilkan atasan dengan potongan Kebaya Kutubaru berwarna merah yang dipasangkan dengan jumpsuit putih.

Tetap memadukan kesan sporty dengan keagungan yang elegan.

Perhatian terhadap detail terlihat jelas dalam setiap desainnya. Mulai dari jahitan yang rumit hingga penempatan subtil emblem Indonesia berwarna merah putih yang terbuat dari kulit, hingga Blangkon, penutup kepala laki-laki pada busana tradisional Jawa.

Pakaian ini memiliki sentuhan kontemporer dari bahan kulit dan denim — semuanya memegang peran sendiri untuk keharmonisan keseluruhan tampilan.

Meski tak masuk dalam rombongan defile, Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari juga mendapatkan kesempatan mengenakan baju yang sama dengan yang dipakai defile Tim Indonesia.

"Opening Ceremony Olimpiade ini merupakan kesempatan terbaik untuk memperkenalkan Indonesia sebagai sebuah bangsa yang besar," kata Oktohari.

"Apalagi saya dan defile Tim Indonesia lain mengenakan baju karya anak bangsa yang sudah diakui dunia. Tentu kita harus bangga," uap Okto, sapaan akrab Raja Sapta Oktohari.

Sementara itu, para atlet akan memulai parade defile dari atas kapal di Sungai Seine yang berakhir di Trocadero, sebuah area yang berada di sebrang Sungai Seine, dekat dengan ikon Paris, Menara Eiffle. Ini untuk pertama kalinya pembukaan Olimpiade digelar di luar ruangan.

"Sebuah kebanggaan, semangat dan ketangguan sebagai sebuah Tim Indonesia tercermin dalam baju yang kami pakai. Kombinasi kearifan lokal, yang terinspirasi dari tokoh legendaris Indonesia yang meninggalkan jejak karya di Louvre, Raden Saleh," tutur Aninsya Bakrie.

Sesuai dengan semangat Tim Indonesia yang mengglobal di Olimpiade Paris 2024, baju seragam ini juga memiliki makna dan ikatan dengan Paris dan membawa nama Bangsa.

Semoga ini juga bisa membangkitkan semangat para atlet yang akan tampil dan berjuang menjaga Merah Putih di kancah internasional" ucap Anindya.

Didit Hediprasetyo adalah seorang desainer asal Indonesia yang telah menampilkan koleksinya yang mendapat pengakuan di Paris couture fashion week selama 14 tahun terakhir.

Ia dikenal luas dengan teknik memodernisasi busana tradisional, seraya memberi penghormatan pada budaya dan warisannya sebagai orang Indonesia.

Didit mendapat gelar Bachelor of Fine Arts dalam disiplin Fashion Design dari Parsons School of Design di New York dan Paris, tempatnya menerima Silver Thimble Award.

Baca Juga: ONE Championship - Jonathan Haggerty Ungkap Hubungan di Balik Layar dengan Rodtang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : NOCIndonesia.id
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga 1 - Gol Tunggal Ciro Alves Bawa Persib Kalahkan Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X