BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia sudah siap tempur untuk menghadapi Malaysia di semifinal ASEAN Cup U-19 2024.
Timnas U-19 Indonesia bakal menghadapi Malaysia pada Sabtu (27/7/2024) malam WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Tim asuhan Indra Sjafri lolos ke semifinal dengan catatan impresif usai sapu bersih kemenangan di fase grup dan jadi juara grup A.
Timnas U-19 Indonesia dipastikan harus waspada dengan catatan Malaysia.
Pasalnya, Malaysia cukup impresif dalam tiga laga di fase grup.
Malaysia sukses mencetak 17 gol dan baru kebobolan satu gol sepanjang fase grup.
Selain itu, Malaysia juga memiliki rekor tak terkalahkan saat bertemu Timnas U-19 Indonesia di ASEAN Cup U-19 (dulu bernama Piala AFF U-19).
Indra Sjafri mengaku bahwa persiapan anak asuhnya sudah sangat baik.
Selain itu, dirinya sudah melakukan mempersiapkan semua strategi di babak semifinal sejak dua hari yang lalu.
Pelatih berusia 61 tahun tersebut mengkonfirmasi bahwa seluruh pemain Timnas U-19 Indonesia sudah siap tempur lawan Malaysia di babak semifinal.
"Persiapan tim nasional Indonesia per hari ini cukup baik," ujar Indra Sjafri pada konferensi pers sebelum pertandingan semifinal ASEAN Cup U-19 2024, Jumat (26/7/2024).
"Kita sudah melakukan persiapan untuk semifinal ini sejak dua hari yang lalu setelah selesai babak grup."
"Dan semua pemain dalam keadaan fit."
"Dan saya berharap masyarakat hadir di stadion untuk menyaksikan pertandingan," lanjutnya.
Eks pelatih Timnas U-23 Indonesia tersebut menegaskan Welber Jardim juga sudah fit 100 persen.
Welber Jardim sempat mengalami cedera saat laga terakhir fase grup lawan Timor Leste.
"Saya sudah jawab semua bahwa semua pemain sudah fit," ujar Indra Sjafri.
"Dan satu hari setelah cederanya Welber kita tangani dengan baik dan hari kedua sudah latihan dan siap bermain besok," lanjutnya.
Indra Sjafri berharap pertandingan berjalan sangat menarik.
Selain itu, pelatih berusia 61 tahun tersebut berharap bisa menembus partai puncak untuk kali kedua saat tampil di Jawa Timur bersama Timnas U-19 Indonesia.
Kesempatan pertama Indra Sjafri bawa Timnas U-19 Indonesia ke final terjadi pada Piala AFF U-19 2013 di Sidoarjo, Jawa Timur.
"Saya pikir besok pertandingan sangat menarik," ujar Indra Sjafri.
"Untuk saya pribadi adalah final yang kedua saya di Jawa Timur, di mana pertama saya di tahun 2013 dan ini adalah final yang kedua."
"Mudah-mudahan Allah izinkan kita melaju ke babak selanjutnya," tutupnya.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar