BOLASPORT.COM - Debut Thiago Motta bersama Juventus berakhir dengan kekalahan telak dari klub Divisi 2 Bundesliga, FC Nuernberg, dalam partai uji coba pramusim.
Era baru Juventus bersama Thiago Motta dimulai pada Jumat (26/7/2024).
I Bianconeri membuka agenda pramusim dengan melakoni sparing di markas FC Nuernberg, Max-Morlock Stadion.
Bukan kesan yang baik karena Juve digilas klub Bundesliga 2 atau kasta kedua Liga Jerman tersebut dengan skor telak 0-3.
Motta kalah cerdik dalam adu taktik melawan pelatih kubu lawan, yang tak lain adalah legenda top Jerman dan Lazio, Miroslav Klose.
Dalam pertandingan ini, Juve belum menurunkan beberapa pemain bintang.
Personel macam Federico Chiesa, Daniele Rugani, Filip Kostic, Arek Milik, hingga Weston McKennie masih absen.
Begitu pun trio Brasil beranggotakan Danilo, Gleison Bremer, dan si rekrutan anyar, Douglas Luiz, yang masih berlibur pasca-Copa America.
Tapi tetap saja materi yang dibawa Motta menjanjikan kualitas lebih dari Nuernberg.
Pemain baru Michele Di Gregorio dan Khephren Thuram langsung dipasang sebagai starter.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tuttomercatoweb.com |
Komentar