Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Pemain Menolak Pergi, Man United Siap Masukkan ke Paket Pengganti

By Sri Mulyati - Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:45 WIB
Meski satu pemain menolak untuk pergi, Manchester United tetap memiliki cara untuk memasukkannya ke paket pengganti.
TWITTER.COM/IMIASANMIA
Meski satu pemain menolak untuk pergi, Manchester United tetap memiliki cara untuk memasukkannya ke paket pengganti.

BOLASPORT.COM - Manchester United siap memasukkan bek sayap mereka, Aaron Wan-Bissaka, ke paket pemain pengganti setelah ia menolak untuk pergi.

Aaron Wan-Bissaka gagal menyelamatkan nasib meski sudah menolak pergi dari Manchester United.

Kontrak Aaron Wan-Bissaka dengan Man United tinggal tersisa hingga 30 Juni 2025.

Sang bek sayap kanan sudah kesulitan dalam meraih tempat utama di skuad.

Ia gagal bersaing dengan Diogo Dalot yang lebih difavoritkan Erik ten Hag.

The Red Devils ingin melepas Wan-Bissaka tahun ini agar tidak kehilangan secara cuma-cuma pada transfer berikutnya.

Penolakan dari sang pemain ternyata tidak cukup untuk meyakinkan klub.

Man United pun sudah memiliki rencana baru untuk melepas Wan-Bissaka.

Baca Juga: Hasil Uji Coba Juventus - Thiago Motta Debut, Bianconeri Diacak-acak Klub Divisi 2 Liga Jerman Asuhan Miroslav Klose

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Wan-Bissaka bisa masuk ke dalam paket pembelian Noussair Mazraoui dari Bayern Muenchen.

Sang bek sayap kanan pernah bekerja sama dengan Erik ten Hag di Ajax.

Ten Hag mengulangi kebiasaan lama dengan bereuni bersama mantan anak asuhannya.

Man United awalnya hampir kehilangan kesempatan mendatangkan Mazraoui.

West Ham United sudah dekat untuk merekrut pemain berusia 26 tahun tersebut.

Namun, keputusan West Ham United untuk tidak meneruskan proses transfer memberi ruang bagi The Red Devils.

Man United kini tidak akan hanya menawarkan dana untuk Bayern Muenchen.

Baca Juga: Didoakan Melatih Inggris, Guardiola Buat Tenang Man City Lewat 1 Sikap

Wan-Bissaka juga masuk ke dalam paket yang ditawarkan Man United untuk menghemat biaya transfer.

Konsep tukar-tambah pemain ini menjadi andalan utama The Red Devils soal kasus Wan-Bissaka.

Jika Bayern Muenchen menolak, Man United sebenarnya tidak kekurangan peminat.

Inter Milan dan Galatasaray sempat melirik Wan-Bissaka untuk memperkuat tim mereka.

Man United bisa menempuh cara kedua dan menggunakan dana hasil penjualan untuk tambahan bagi transfer Mazraoui.

Wan-Bissaka harus menerima salah satu solusi yang bertujuan melepaskannya dari seragam The Red Devils.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X