Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Permintaan Indra Sjafri Jelang Laga Final Timnas U-19 Indonesia Vs Thailand

By Wila Wildayanti - Senin, 29 Juli 2024 | 07:00 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri meminta agar masyarakat Tanah Air bisa memberi dukungan kepada skuad Garuda Nusantara nantinya.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri meminta agar masyarakat Tanah Air bisa memberi dukungan kepada skuad Garuda Nusantara nantinya.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, punya permintaan jelang Garuda Nusantara melawan Thailand.

Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Thailand dalam laga final ASEAN Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (29/7/2024).

Jelang laga puncak ini, Indra Sjafri memilih tidak menggelar latihan di lapangan.

Juru taktik asal Sumatra Barat itu memilih tim asuhannya untuk fokus menjalani pemulihan.

Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Alasan Timnas U-19 Indonesia Tidak Gelar Latihan Jelang Laga Final Besok Lawan Thailand 

Hal ini karena Timnas U-19 Indonesia hanya memiliki waktu istirahat sehari.

Oleh karana itu, mereka harus fokus pemulihan agar saat menajalani laga final, para pemain berada dalam kondisi terbaiknya.

Apalagi dalam laga ini, Tim Merah Putih akan menghadapi Thailand yang memang bukan lawan mudah.

Tim berjulukan Gajah Perang itu merupakan salah satu tim yang paling konsisten dalam ajang yang dulu dikenal sebagai Piala AFF U-19 ini.

Untuk itu, agar para pemain berada dalam kondisi terbaiknya, Indra Sjafri memfokuskan Welber Jardim dkk. menjalani pemulihan fisik di kolam renang saja.

Para pemain Timnas U-19 Indonesia menjalani pemulihan secara fisik di kolam renang pada pukul 16.00 WIB.

Skuad Garuda Nusantara dipastikan dalam kondisi bagus setelah fokus pada pemulihan.

Baca Juga: Indra Sjafri Girang dengan Progres Timnas U-19 Indonesia, Sudah Kepikiran Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Menurut Indra Sjafri, tim dokter juga telah bekerja dengan baik.

Untuk itu, pemulihan Tim Merah Putih berlangsung dengan baik dan sangat cepat.

Setelah menjalani proses pemulihan, Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan pun langsung difokuskan untuk berdiskusi menganalisis Thailand.

Hal ini disampaikan langsung oleh Indra Sjafri bahwa para pemain langsung menganalis tim lawan.

Menurutnya para pemain melakukan diskusi grup untuk melihat permainan tim lawan sekaligus kekurangan serta kelebihan Gajah Perang.

Hal ini dilakukan agar saat melakoni laga nanti, para pemain berada dalam kondisi siap tempur.

Baca Juga: ASEAN Cup U-19 2024 - Lolos dari Hadangan Malaysia, Timnas U-19 Indonesia Jangan Euforia Berlebihan 

"Kami juga berdiskusi, menganalisis pertandingan Thailand besok, analisis juga dilakukan dengan pemain secara grup,” ujar Indra Sjafri sebagaimana dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu (28/7/2024).

“Kami juga melakukan analisis dengan tim pelatih bersama analis statistik kami,” ucapnya.

Kadek Arel dan kawan-kawan dijadwalkan akan melawan Thailand pada Senin (29/7/2024) pukul 19.30 WIB.

Mantan pelatih Bali United itu senang Timnas U-19 Indonesia bisa mencapai final.

Dengan tampil di final ini, Indra punya permintaan kepada pencinta sepak bola Tanah Air.

Dia meminta agar suporter datang memenuhi stadion dan bisa memberikan dukungan secara langsung.

Baca Juga: Final ASEAN Cup U-19 2024 - Timnas U-19 Indonesia dan Thailand Mode Senyap

Tak hanya itu, dia juga meminta dukungan kepada semua masyarakat yang tak bisa datang langsung ke stadion.

Indra meminta agar semua masyarakat Indonesia bisa memberikan dukungan buat Tim Merah Putih.

Harapannya, Timnas U-19 Indonesia nantinya bisa meraih gelar juara.

"Alhamdulillah kami sudah bisa mencapai final dan besok tanggal 29 malam, kami akan melakukan pertandingan pamungkas melawan Thailand,” kata Indra.

“Mohon doa dan dukungannya dari semua masyarakat pencinta sepak bola Indonesia supaya kami bisa membawa pulang hasil terbaik,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : PSSI.org
REKOMENDASI HARI INI

Berada dalam Performa Terbaik, Harry Kane Pede Sambut Big Match Bayern Muenchen Vs PSG

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136