Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pujian itu Racun, Indra Sjafri Tidak Mau Dipuja-puja Netizen Usai Rasakan 4 Gelar Juara

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 1 Agustus 2024 | 15:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Plaza Mandiri, Jakarta, Rabu (31/7/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Plaza Mandiri, Jakarta, Rabu (31/7/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, banyak mendapatkan pujian dari netizen-netizen di media sosial.

Pujian itu karena Indra Sjafri sudah meraih empat gelar juara bersama tim Merah Putih.

Tercatat, Indra Sjafri telah membawa timnas U-19 Indonesia dua kali menjadi juara di ASEAN Cup U-19 pada 2013 dan 2024.

Pelatih asal Padang itu juga pernah membawa timnas U-22 Indonesia juara di turnamen yang dulu bernama Piala AFF U-22 2019.

Indra Sjafri juga sukses membawa timnas U-23 Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja.

Sebuah momen indah yang dimana Indonesia harus menunggu sekitar 33 tahun lamanya mendapatkan medali emas.

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Indra Sjafri mengaku tidak suka dipuji berlebihan oleh netizen.

Baca Juga: 2 dari 3 Pemain Keturunan Baru akan Dibawa Indra Sjafri Bela Timnas U-20 Indonesia ke Korea Selatan

Menurutnya, netizen bersikap biasa saja kepada dirinya.

"Enggak perlu dipuja-puji."

"Udah natural saja," kata Indra Sjafri.

Lebih lanjut Indra Sjafri menyadari bahwa publik memberikan tekanan kepada timnas U-19 Indonesia di ASEAN Cup U-19 2024.

Tentu saja publik ingin timnas U-19 Indonesia menjadi juara dalam turnamen tersebut.

Sebelum tampil di ajang itu, permainan timnas U-19 Indonesia disorot netizen.

Hal itu terlihat karena permainan timnas U-19 Indonesia tidak bagus saat mengikuti sebuah turnamen di Prancis.

Baca Juga: PSSI Yakin Menang di Sidang CAS Pada 15 Agustus 2024, Maarten Paes akan Bela Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi dan Australia

Timnas U-19 Indonesia tidak meraih satu kemenangan pun saat berjumpa Ukraina, Panama, Italia, Jepang, dan Korea Selatan.

Bahkan, timnas U-19 Indonesia juga kalah dalam ujicoba melawan Tim PON Sumatera Utara.

Kekalahan itu menjadi cambukan bagi Arkhan Kaka dkk untuk tampil baik di ASEAN Cup U-19 2024.

Hasilnya, timnas U-19 Indonesia tidak merasakan satu kekalahan dari lima pertandingan melawan Filipina, Kamboja, Timor Leste, Malaysia, dan Thailand.

Bahkan, timnas U-19 Indonesia berhasil mencetak 16 gol dan hanya kemasukan dua gol saja selama mengikuti turnamen tersebut.

"Ekspetasi itu harus disikapi dengan niat."

"Saya menyikapi ekspetasi dan tekanan itu karena masyarakat ingin timnas U-19 Indonesia bisa lebih baik."

Baca Juga: Justin Hubner Sempat Tergoda Panggilan Belanda, Matt Baker Mantap Setia pada Merah Putih

"Niat itu penting dan niat itu keyakinan."

"Kalau semua bertekad, kun fayakun maka jadilah."

"Jadi saya tidak akan menanggapi itu sebagai tekanan," tutup Indra Sjafri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

China Open 2024 - Shi Yu Qi Sedang Tidak Baik-baik Saja Saat Takluk dari Anthony Ginting, Opsi Rehat Jadi Pilihan?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X