BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, sekali lagi menegaskan jangan sampai adanya pembahasan perbedaan pemain-pemain keturunan dan lokal.
Mantan juru taktik Bali United itu mengaku merasakan sendiri akibat adanya pembahasan tersebut.
Di skuad timnas U-19 Indonesia, ada tiga pemain keturunan yakni Welber Jardim, Jens Raven, dan Meshaal Hamzah.
Welber Jardim dan Jens Raven menjadi dua pemain keturunan yang sering dimainkan oleh Indra Sjafri.
Bahkan, Jens Raven mencetak empat gol dan menjadi top skor timnas U-19 Indonesia pada ajang ASEAN Cup U-19 2024.
Jens Raven juga berhasil mencetak satu-satunya gol timnas U-19 Indonesia saat melawan Thailand pada laga final ASEAN Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/7/2024).
Kesuksesan Jens Raven itu dibayang-bayangi dengan menurunnya Arkhan Kaka.
Baca Juga: Taktik Hansi Flick Sukses, Barcelona Berhasil Buat Takut Man City
Kedua pemain itu merupakan striker timnas U-19 Indonesia.
Kata Indra Sjafri, keberhasilan Jens Raven mencetak gol pada babak final kemarin itu bukan faktor pribadi.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar