BOLASPORT.COM - Thierry Henry buka suara soal kericuhan yang terjadi saat bubaran laga Prancis vs Argentina.
Kericuhan mewarnai laga perempat final Olimpiade 2024 cabor sepak bola putra antara Timnas U-23 Prancis dan Timnas U-23 Argentina di Stadion Bordeaux, Sabtu (3/8/2024) dini hari WIB.
Sesaat setelah wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, pemain dari kedua kubu terlibat aksi saling dorong hingga nyaris baku hantam di pinggir lapangan.
Panitia pertandingan bahkan sampai menyiagakan petugas keamanan di tribune guna menghindari keributan yang meluas.
Akibat kericuhan tersebut, Prancis mesti kehilangan Enzo Millot yang diganjar kartu merah oleh wasit.
Pelatih Timnas U-23 Prancis, Thierry Henry, yang menjadi salah satu saksi mata dalam insiden tersebut kemudian dimintai tanggapannya.
Henry mengaku tidak melihat jelas awal mula keributan.
Legenda Arsenal itu menjelaskan bahwa saat hal itu terjadi dirinya sedang berjalan menghampiri pelatih Timnas U-23 Argentina, Javier Mascherano, untuk berjabat tangan.
"Itu pertandingan yang sangat sulit," ucap Henry seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar