Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Super Derby Jawa Timur - Persebaya Bungkam Persik

By Abdul Rohman - Minggu, 4 Agustus 2024 | 17:55 WIB
Laga Super Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/8/2024).
PERSIK
Laga Super Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/8/2024).


BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya meraih kemenangan 2-0 atas Persik Kediri pada laga bertajuk Super Derby Jawa Timur yang sekaligus launching tim dan jersey tim asuhan Paul Munster ini di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/8/2024).

Pertandingan berjalan dengan tempo yang sedang.

Pada menit ke-12, tendangan Bruno Moreira yang berada di dalam kotak penalti usai menerima umpan Malik Risaldi berada tipis di kiri gawang Persik.

Satu menit berselang, Persebaya membuka keunggulan 1-0 lewat upaya Flavio Silva.

Sundulan kepala Flavio Silva yang menyambut bola dari Catur Pamungkas membentur dada Brendon Lucas berbelok ke kiri dan masuk ke dalam gawang lawan.

Skor 1-0 ini tetap bertahan hingga turun minum.

Memasuki menit ke-56, tembakan mendatar Francisco Rivera hasil kerja sama dengan Bruno Moreira mampu diantisipasi Leonardo Navacchio.

Persik berupaya menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas Ze Valente, akan tetapi masih bisa digagalkan kiper Persebaya, Ernando Ari.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - 0 Emas untuk Malaysia, Lee Zii Jia Jadi Tumbal Medali Pertama Thailand

Persebaya mendapat penalti di menit ke-81 usai bola membentur tangan Francisco Pereira saat menghadapi duel dengan Flavio Silva.

Bruno Moreira yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya, Persebaya menggandakan skor 2-0 yang bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Selanjutnya, kedua tim akan memulai perjuangan di Liga 1 2024/2025 yang kick-off pada 9 Agustus mendatang.

Dalam pekan pertama Liga 1 2024/2025, Persebaya menjamu PSS Sleman di Stadion GBT, Minggu (11/8/2024).

Sementara Persik berjumpa Bali United di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada hari yang sama.

  • Persebaya 2-0 Persik (Brendon Lucas 13'-Gbd dan Bruno Moreira 82' penalti).

Baca Juga: Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - 1 Stadion Tepuk Tangan, Gregoria Hadirkan Mimpi di Tengah Kemustahilan

Susunan pemain Persebaya vs Persik:

Persebaya: 21-Ernando Ari; 2-Catur Pamungkas, 23-Kadek Raditya, 15-Slavko Damjanovic, 25-Mikael Tata (3-Ardi Idrus 51'), 6-Gilson Costa, 74-Mohammed Rashid, 7-Francisco Rivera, 79-Malik Risaldi (28-Alfan Suaib 51'), 10-Bruno Moreira, 17-Flavio Silva.

Cadangan: 52-Andhika Ramadhani, 1-Lalu Rizki, 64-Aditya Arya, 3-Ardi Idrus, 32-Riswan Lauhin, 18-Randy May, 9-Risky Pangestu, 8-Andre Oktaviansyah, 77-Kasim Botan, 28-Alfan Suaib, 27-Oktafianus Fernando.

Pelatih: Paul Munster

Persik: 1-Leonardo Navacchio; 4-Brendon Lucas (3-Francisco Pereira 69'), 6-Krisna Bayu Otto, 7-Yusuf Maulana, 9-Ramiro Fergonzi, 10-Ze Valente (5-Ousmane Fane 69'), 16-Hamra Hehanussa, 17-Majed Osman (8-Ezra Walian 69'), 28-Hugo Samir (23-Moch Supriadi 69'), 32-Rohit Chand, 58-Nufi Fasya.

Cadangan: 33-Husna Al Malik, 20-Eko Saputro, 3-Francisco Pereira, 15-Zikri Ferdiansyah, 13-Faris Aditama, 11-Ady Eko Jayanto, 24-Ahmad Agung, 55-Evan Dimas, 77-Rifqi Ray Farandi, 19-Feri Pahabol, 23-Moch Supriadi, 8-Ezra Walian, 97-Mohammad Khanafi, 5-Ousmane Fane, 37-Agil Munawar.

Pelatih: Marcelo Rospide.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Cristiano Ronaldo Sakit, Al Nassr Kesulitan dan Ditahan Wakil Irak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
4
10
2
PSM
5
10
3
Persebaya
4
10
4
Persib
5
9
5
Persija Jakarta
4
7
6
Persita
4
7
7
Bali United
4
7
8
Malut United
4
6
9
PSIS Semarang
5
6
10
Arema
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
5
11
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Alavés
5
7
7
Girona
5
7
8
Athletic Club
5
7
9
Espanyol
5
7
10
Osasuna
4
7
Klub
D
P
1
Napoli
4
9
2
Inter
4
8
3
Juventus
4
8
4
Torino
4
8
5
Udinese
3
7
6
Verona
3
6
7
Empoli
4
6
8
Atalanta
4
6
9
Milan
4
5
10
Genoa
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X