Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mangkir Latihan, Persebaya Jatuhi Hukuman untuk Toni Firmansyah yang Baru Tugas dari Timnas U-19 Indonesia

By Abdul Rohman - Minggu, 4 Agustus 2024 | 20:00 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia Toni Firmansyah di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) malam.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pemain Timnas U-19 Indonesia Toni Firmansyah di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) malam.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya menjatuhkan hukuman kepada Toni Firmansyah.

Lantaran, Toni Firmansyah, mangkir dalam sesi latihan tim.

Melalui keterangan resmi klub, Toni Firmansyah, menerima sanksi berupa namanya yang tidak diumumkan dalam agenda team launching di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/8/2024).

Selain itu, Toni Firmansyah, harus melewati laga Super Derby Jawa Timur kontra Persik Kediri tersebut termasuk rangkaian team launching.

Skor akhir 2-0 menjadi kemenangan Persebaya atas Persik.

Persebaya membuka keunggulan 1-0 lewat gol bunuh diri Brendon Lucas yang berniat menghalau sundulan Flavio Silva di menit ke-13.

Persebaya menggandakan kedudukan 2-0 saat laga memasuki menit ke-82 dari penalti yang dieksekusi Bruno Moreira.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - Penakluk Jonatan Jadi Mainan Axelsen, Skor 7-0 Tak Ada Artinya

"Gelandang Persebaya Toni Firmansyah sedang menjalani sanksi disiplin. Sanksi itu dijatuhkan karena Toni mangkir dari sesi latihan tim," tulis Persebaya di laman klub.

"Padahal, kehadiran pemain dalam sesi latihan sangat dibutuhkan, apalagi saat ini dalam periode akhir persiapan menuju pertandingan perdana Liga 1 2024/ 2025 pada 11 Agustus nanti."

"Karena sedang menjalani sanksi disiplin, maka nama Toni tidak diumumkan dalam Team Launching yang dilakukan hari ini di Gelora Bung Tomo."

"Sanksi yang diberikan kepada Toni diharapkan bisa membuat yang bersangkutan lebih disiplin ke depan, menjadi pemain yang lebih baik lagi," sambung pernyataan itu.

Sebelumnya, Toni, baru menuntaskan tugas bersama timnas U-19 Indonesia di ASEAN Cup U-19 2024 yang berhasil keluar sebagai juara.

Di laga puncak ASEAN Cup U-19 2024, skuad Garuda Nusantara sukses menaklukkan Thailand dengan skor 1-0.

Gol penentu kemenangan timnas U-19 Indonesia diciptakan oleh Jens Raven.

Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - 0 Emas untuk Malaysia, Lee Zii Jia Jadi Tumbal Medali Pertama Thailand

Selama ASEAN Cup U-19 2024, pemain berusia 19 tahun tersebut tercatat tampil dalam lima pertandingan.

Selanjutnya, timnas U-20 Indonesia akan ambil bagian dalam turnamen Earth On Us Cup U-19 2024 yang diikuti Korea Selatan, Argentina, dan Thailand.

Berdasarkan jadwal, timnas U-20 Indonesia menghadapi Argentina di Stadion Seoul Mokdong, Korea Selatan, Rabu (28/8/2024).

Kemudian melawan Thailand (30/8/2024) dan Korea Selatan (1/9/2024).

Berpartisipasi di Seoul Earth On Us Cup U-19 2024 termasuk rangkaian persiapan timnas U-20 Indonesia untuk menatap Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang mulai bergulir pada 21-29 September 2024.

Menghuni Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, timnas U-20 Indonesia berjumpa Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.

Pada laga pertama Grup F, timnas U-20 Indonesia bersua Maladewa, Rabu (25/9/2024).

Dilanjutkan berjumpa Timor Leste (27/9/2024).

Dua hari berselangnya menghadapi Yaman.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persebaya.id
REKOMENDASI HARI INI

China Open 2024 - Shi Yu Qi Sedang Tidak Baik-baik Saja Saat Takluk dari Anthony Ginting, Opsi Rehat Jadi Pilihan?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X