Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VAR Sempat Kena Kritik di Piala Presiden 2024, Liga 1 2024/2025 Akan Perbanyak Wasit Asing

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 7 Agustus 2024 | 12:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan sambutan di BRI Center, Sudirman, Jakarta, Selasa (6/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan sambutan di BRI Center, Sudirman, Jakarta, Selasa (6/8/2024).

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berjanji akan ada peningkatan di Liga 1 2024/2025.

Setelah menjalani uji coba, Video Assistant Referee (VAR) akan digunakan penuh selama musim depan.

Langkah ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas kompetisi sepak bola kasta tertinggi di tanah air tersebut.

Sebelumnya sudah banyak desakan agar Liga 1 bisa naik kelas dan semakin kompetitif di ASEAN.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Akan 'Belajar' di Liga 1, Skuad Garuda Diminta Paham Aturan

Menariknya, penggunaan VAR sempat mendapatkan kritikan pada Piala Presiden 2024.

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, sempat mempertanyakan keputusan wasit karena VAR hanya melihat pelanggaran pemainnya.

Hasilnya, Stefano Lilipaly mendapatkan kartu merah di laga final dan sebenarnya ada aksi pemain Arema FC yang memberikan gerakan berlebihan.

Pihak Pesut Etam menilai rekaman gambar yang dilihat oleh wasit tidak lengkap dan akhirnya keputusan tersebut muncul.

"Saya berada di belakang wasit ketika dia sedang membuat keputusan."

"Saya tak menyalahkan wasit, tapi menyalahkan VAR dengan tidak memberikan dia (wasit) gambar yang benar," kata Pieter Huistra.

Baca Juga: Erick Thohir Minta Klub Liga 1 Wajib Mainkan Pemain Timnas Indonesia, Jangan Semua Pemain Asing

Erick Thohir menjelaskan, secara keseluruhan penggunaan VAR di Piala Presiden berjalan dengan baik.

Namun, dia juga mendengar masukan dari beberapa pihak yang meminta agar teknologi tersebut bisa dilaksanakan dengan lebih efektif.

"Dan kemarin di Piala Presiden saya rasa sangat positif."

"Saya tahu ya ada klub-klub yang ngegerendeng (menggerutu) tapi begitu VAR-nya berjalan fair gitu," kata Erick Thohir.

Suasana ruangan mobile VAR (Video Assistant Referee) jelang laga Championship Series Liga 1 2023 antara Persib Bandung versus Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/5/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana ruangan mobile VAR (Video Assistant Referee) jelang laga Championship Series Liga 1 2023 antara Persib Bandung versus Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/5/2024).

VAR memang tidak akan lepas dari pro dan kontra apalagi kali ini akan digunakan satu musim penuh.

Hal tersebut akan terus diperbaiki seiring dengan penyelenggaraan turnamen.

"Beri kesempatan ya beri kesempatan."

"Karena tidak mungkin ya klub berinvestasi puluhan miliar tetapi tentu kebijakannya merugikan," lanjutnya.

Baca Juga: Sambut Liga 1 2024-2025, PSSI Tegaskan Komitmen Tindak Tegas Oknum Suporter Rusuh

Demi menunjang peningkatan kompetisi, nantinya ada wasit asing yang didatangkan ke Liga 1.

Bahkan, PSSI menargetkan ada satu wasit asing per bulan yang akan memimpin laga.

Diharapkan langkah ini bisa membuat wasit lokal lebih percaya diri dalam memimpin pertandingan dan ada transfer pengetahuan.

"Nah kita juga selain VAR, kita juga sudah sepakat adanya wasit asing ya untuk sebagai wasit tamu."

"Mungkin per bulannya ada satu gitu yang supaya bisa create confidence juga untuk wasit Indonesia ya," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tak Mau Jadi Bulan-bulanan Lagi, Takeru Incar Kemenangan KO di ONE Friday Fights 81

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X