BOLASPORT.COM - Persib Bandung akan tampil di dua kompetisi yakni Liga 1 2024/2025 dan AFC Champions League Two 2024/2025.
Tim berjulukkan Maung Bandung itu bertekad untuk mempertahankan gelar juara Liga 1 dan berprestasi di Asia.
Untuk mewujudkan targetnya itu, Persib membutuhkan bantuan dana segar dari pihak sponsor, salah satunya Le Minerale.
Brand air minum asli Indonesia itu terpilih sebagai air mineral resmi klub untuk mengarungi Liga 1 2024/2025.
Dalam kemitraan strategis ini, Le Minerale akan hadir di setiap pertandingan dan latihan untuk memenuhi kebutuhan mineral dan menjaga kebugaran seluruh pemain Persib.
Kolaborasi ini ditandai dengan tercantumnya logo Le Minerale pada jersey tanding Persib Bandung.
Sandy Tantra, Chief Marketing Officer PT PBB, mengungkapkan bahwa pemilihan Le Minerale sebagai mitra didasari oleh kesamaan visi dan misi antara kedua pihak.
Baca Juga: Kontrak Mau Habis, Rexy Mainaky Jawab Soal Diminta Kembali Jadi Pelatih Indonesia
Le Minerale dan Persib memiliki visi yang sejalan, yaitu mendukung kemajuan sepak bola Indonesia.
"Apalagi kami yakin benar bahwa Le Minerale adalah produk asli milik anak bangsa."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar