BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, mengungkapkan kriteria pemain yang masih dicari untuk menambah kekuatan Garuda Asia jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Nova Arianto kembali menjalani seleksi Timnas u-17 Indonesia jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 yang bakal berlangsung pada Oktober 2024.
Pelatih berusia 44 tahun itu mengaku bahwa saat ini dia telah memiliki 21 pemain Timnas U-17 Indonesia.
Sebanyak 21 pemain ini sebelumnya telah menjadi andalan Tim Merah Putih di ASEAN Cup U-16 2024.
Baca Juga: Persiapan Lawan Australia, Timnas U-17 Indonesia akan TC di Spanyol
Sekarang dia mencari pemain tambahan untuk melengkapi 21 pemain ini.
Nova sebelumnya memanggil 32 pemain untuk mengikuti seleksi Timnas U-17 Indonesia.
Setelah menjalani pemusatan latihan (TC) sekaligus seleksi ini, Nova Arianto menerapkan sistem promosi degradasi.
Para pemain ini menjalani persaingan dan yang bagus bakal bertahan sementara yang kualitasnya dinilai kurang dipulangkan.
Seleksi telah berlangsung hampir sepekan ini dan selama prosesnya, Nova telah mencoret dua pemain.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar