Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Persija Vs Barito Putera - Carlos Pena Pede Bawa Macan Kemayoran Amankan 3 Poin Perdana di JIS

By Wila Wildayanti - Sabtu, 10 Agustus 2024 | 06:00 WIB
Persija Jakarta akan menghadapi Barito Putera dalam laga perdana Liga 1 2024/2025.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Persija Jakarta akan menghadapi Barito Putera dalam laga perdana Liga 1 2024/2025.

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta bakal mulai menjalani laga perdana di Liga 1 2024/2025 melawan Barito Putera. Berikut link live streaming Macan Kemayoran menghadapi Laskar Antasari.

Persija Jakarta akan memulai Liga 1 dengan menjamu Barito Putera di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (9/8/2024).

Pertandingan antara Persija Vs Barito Putera ini akan menjadi laga perdana kedua tim untuk memulai perjuangan di Liga 1.

Ada yang berbeda dari Persija pada kompetisi musim ini.

Baca Juga: Prediksi Daftar Susunan Pemain Persija Vs Barito Putera - Duel Sengit Gustavo Almeida dan Youssef Ezzejjari, Siapa yang Paling Gacor?

Tim asuhan Carlos Pena tersebut dipastikan akan bermarkas di kandang baru dan berbeda dari musim-musim sebelumnya.

Persija memastikan akan memakai JIS sebagai kandang untuk menghadapi Liga 1 2024/2025 ini.

Bermain di markas baru dalam laga perdana Liga 1ini , tentu saja Macan Kemayoran ingin bisa meraih hasil terbaik.

Carlos Pena pun percaya diri tim asuhannya bakal bisa menghadapi Liga 1 2024/2025 ini.

Apalagi tim kebanggaan The Jakmania tersebut sudah menjalani persiapan cukup panjang.

Bahkan Rizky Ridho dan kawan-kawan juga telah menjalani turnamen pramusim Piala Presiden 2024.

Walaupun pada ajang ini, Persija hanya finis di posisi keempat Piala Presiden 2024.

Akan tetapi, mereka telah menjalani perjalanan yang bagus selama tampil di turnamen prmausim ini.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2024/2025 Pekan Pertama - Duel Para Juara Jadi Menu Pembuka

Bahkan pelatih asal Spanyol tersebut juga telah menjajal hampir semua pemain Persija di Piala Presiden 2024.

Untuk itu, meski mereka gagal tampil di final Piala Presiden 2024, Carlos Pena cukup puas karena semua pemainnya bisa menjalani persiapan yang bagus.

"Saya pikir pramusim berjalan bagus," ujar Carlos Pena kepada awak media termasuk BolaSport.com di JIS beberapa waktu lalu.

"Tentu hasil di Piala Presiden tidak sesuai dengan apa yang kami inginkan," ucapnya.

"Tapi persiapannya berjalan bagus dan pemain sudah siap."

Dengan menjalani laga pramusim itu, Pena pun memastikan tim asuhannya sudah dalam kondisi siap tempur di Liga 1 nantinya.

Pelatih berusia 41 tahun tersebut pun optimistis dan percaya diri tim asuhannya bakal bisa meladeni permainan Barito Putera nantinya.

Baca Juga: Jadi Kapten Baru Persija, Ini Harapan Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho

Tim kebanggan The Jakmania tersebut bertekad mengamankan tiga poin di JIS dalam laga melawan Barito Putera nantinya.

"Saya pikir tim sudah siap untuk pertandingan pertama melawan Barito Putra," kata Pena.

Dengan rasa percaya diri yang tinggi ini, laga Persija melawan Barito Putera ini tentu saja patut dinantikan.

Pasalnya, Barito Putera yang datang ke JIS pun pastinya tak ingin pulang dengan hasil negatif.

Tim berjuluk Lasakar Antasari ini juga diyakini bakal menampilkan tim terbaiknya.

Walaupun mereka tak turut tampil di Piala Presiden 2024 ini.

Namun, Barito Putera juga telah menjalani persiapan yang cukup panjang.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2024/2025 Pekan Pertama - Duel Para Juara Jadi Menu Pembuka

Bahkan tim asuhan Rahmad Darmawan itu telah menjalani uji coba melawan Persebaya Surabaya sebelumnya.

Dalam laga uji coba beberapa waktu lalu, Barito Putera berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Persebaya.

Oleh karena itu, pertandingan duel pelatih lokal dengan penuh pengalaman yakni Rahmad Darmawan melawan Carlos Pena ini patut dinantikan.

Berikut Link Live Streaming antara Persija Jakarta Vs Barito Putera di Laga Perdana Liga 1 2024/2025:

Link Klik di Sini: Link Live Streaming antara Persija Jakarta Vs Barito Putera

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Barcelona
19
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
19
36
5
Mallorca
19
30
6
Villarreal
17
27
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
18
25
10
Celta Vigo
18
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X