BOLASPORT.COM - Arsenal menutup rangkaian pramusim mereka dengan mengalahkan Lyon. Ini menjadi modal positif buat Arsenal menyambut pekan perdana Liga Inggris 2024-2025 melawan klubnya Justin Hubner.
Arsenal menutup pramusim mereka dengan menggelar laga uji coba bertajuk Emirates Cup kontra klub Liga Prancis, Olympique Lyon.
Duel tersebut digelar di Emirates Stadium, Minggu (11/8/2024) malam WIB.
Hasilnya, The Gunners mencukur Lyon dengan skor 2-0.
Jika menilik statistik pertandingan, Arsenal sangat layak untuk menang.
Mereka tampil lebih mendominasi dengan penguasaan bola sebesar 56 persen.
Arsenal juga memiliki peluang lebih banyak dengan melepaskan 16 tembakan yang 6 di antaranya menuju tepat sasaran.
Sementara Les Gones hanya memproduksi 8 tembakan dengan 2 mengarah ke gawang.
Hasil ini menjadi modal positif bagi Arsenal untuk menyambut Liga Inggris 2024-2025 yang akan dimulai kurang dari sepekan.
Pada pekan perdana, anak asuh Mikel Arteta dijadwalkan menghadapi Wolverhampton Wanderers.
Arsenal akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Wolves di Emirates Stadium.
Bentrokan tersebut akan digelar pada Sabtu (17/8/2024) waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.
Perlu diketahui bahwa Wolves merupakan klub dari personel Timnas Indonesia, Justin Hubner.
Meski begitu, Hubner tak masuk dalam rencana Gary O'Neil musim ini.
Bek berusia 20 tahun itu kabarnya akan kembali melakoni masa peminjaman.
Pada pertengahan musim 2023-2024 kemarin, Hubner disekolahkan ke klub Jepang, Cerezo Osaka.
Jalannya pertandingan
Tampil di hadapan penggemarnya, Arsenal langsung tancap gas sejak menit awal.
Hasilnya pun positif.
Meriam London hanya butuh waktu sembilan menit selepas kick-off untuk membuka keunggulan.
Adalah William Saliba yang menjadi aktor dari gol tersebut.
Gol itu berawal dari eksekusi sepak pojok sebelah kanan yang diambil Declan Rice.
Saliba lalu menyambut umpan Rice dengan sundulan.
Tandukan bek asal Prancis itu berhasil membuat jala gawang Lyon bergetar.
Unggul satu gol membuat Arsenal tampil lebih percaya diri.
Gabriel Magalhaes kemudian membawa Arsenal menggandakan keunggulan pada menit ke-27.
Prosesnya persis seperti gol pertama.
Bermula dari sepak pojok sebelah kanan yang dieksekusi Declan Rice, Gabriel lalu menanduk bola untuk membobol gawang Lyon.
Skor 2-0 untuk Arsenal menutup jalannya babak pertama.
Selepas jeda, tempo permainan kedua tim melambat.
Hal itu dipengaruhi dari keputusan pelatih masing-masing kubu yang melakukan pergantian pemain di awal babak kedua.
Alhasil, tak ada tambahan gol tercipta.
Arsenal pun menang dengan skor 2-0 atas Lyon.
FT: Arsenal 2-0 Lyon (William Saliba 9', Gabriel Magalhaes 27')
Berikut susunan pemain kedua tim:
Arsenal (4-3-3): 22-David Raya; 4-Ben White, 2-William Saliba(15-Jakub Kiwior 77'), 6-Gabriel Magalhaes (49-Myles Lewis-Skelly 78'), 17-Zinchenko (33-Riccardo Calafiori 62'), 8-Martin Odegaard, 41-Declan Rice (9-Gabriel Jesus 62'); 7-Bukayo Saka (24-Reiss Nelson 77'), 29-Kai (53-Ethan Nwaneri 77') 11-Gabriel Martinelli
Pelatih: Mikel Arteta
Lyon (4-3-3): 23-Perri; 16-Abner Vinicius (37-Ernest Nuamah 65'), 19-Niakhate, 55-Caleta-Car, 22-Mata; 8-Tolisso, 31-Nemanja Matic, 6-Caqueret (34-Mahamadou Diawara 65'); 17- Said Benrahma(7-Mama Balde 65'), 69-Mikautadze (9-Gift Orban 65'), 98-Maitland-Niles
Pelatih: Pierre Sage
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Whoscored.com |
Komentar