BOLASPORT.COM - Kiper kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat, Emil Audero memberikan tanggapannya usai kalah adu penalti saat membela Como 1907 melawan Sampdoria di Coppa Italia.
Klub milik keluarga Hartono itu kalah saat bertandang ke Sampdoria lewat adu penalti dengan skor 3-4 di Luisi Ferraris Stadium, Senin (12/8/2024) dini hari WIB.
Sebelum babak adu penalti dilakukan, kedua tim bermain imbang 1-1.
Sampdoria mencetak gol lebih dulu pada menit ke-37 lewat Nikolas Ioanou.
Tim besutan Cesc Fabregas menyamakan kedudukan pada menit ke-44 lewat gol Patrick Cutrone.
Pada laga itu Emil Audero tak bermain.
Ia menjadi pelapis eks kiper Liverpool, Pepe Reina.
Setelah pertandingan, Emil Audero menyayangkan kalah lewat adu penalti.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Transfermarkt.com, Instagram @emil_audero |
Komentar