Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Tak Khawatir Absennya Pemain Sayap Timnas Indonesia, Puji Kualitas Dua Pemain Pengganti

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 12 Agustus 2024 | 23:00 WIB
Selebrasi Bruno Moreira usai mencetak gol tunggal kemenangan Persebaya atas PSS dari titik putih pada laga perdana Liga 1 2024/2025
Persebaya
Selebrasi Bruno Moreira usai mencetak gol tunggal kemenangan Persebaya atas PSS dari titik putih pada laga perdana Liga 1 2024/2025

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, angkat bicara soal kondisi terkini cedera Malik Risaldi.

Malik Risaldi gagal mencatatkan debut resminya bersama Persebaya Surabaya di laga melawan PSS Sleman.

Eks pemain Madura United itu nampaknya masih harus disimpan oleh Paul Munster pada laga perdana di Liga 1 2024/2025 yang digelar pada Minggu (11/8) kemarin.

Alasan disimpannya Malik Risaldi nampaknya karena sang pemain sempat mengalami cedera di laga uji coba melawan Persik Kediri beberapa waktu lalu.

Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster sendiri mengaku berhati-hati dengan kondisi pemain andalannya.

Ia tak ingin Malik mengambil resiko Malik menepi lebih lama apabila dipaksakan bermain.

"Kami harus hati-hati untuk memutuskan kapan Malik bermain, karena kalau terburu-buru akibatnya akan absen lebih lama." ucap Paul Munster pada sesi konferensi pers usai laga lawan PSS Sleman, Minggu (11/8/2024) malam WIB.

Sebagai gantinya, Munster memasang Alfan Suaib pada babak pertama.

Pada babak kedua, pemain 22 tahun tersebut digantikan oleh Kasim Botan.

Baca Juga: Pecahkan Rekor Penonton Terbanyak, Pelatih Persebaya Puji Antusias Bonek dan Bonita

Kedua pemain itu tampil menonjol saat diberi kesempatan.

Alfan Suaib yang tampil di 45 menit pertama berhasil membuat lini pertahanan PSS Sleman kewalahan.

Sejumlah peluang serta kombinasinya juga hampir membuat Persebaya unggul.

Sementara Kasim Botan yang tampil sebagai pengganti berhasil menjadi aktor di balik hadiah penalti Persebaya.

Aksinya membuat Cleberson melakukan pelanggaran kepadanya di dalam kotak penalti di menit ke-75.

Hadiah penalti yang didapatkan oleh Kasim Botan itu berhasil dieksekusi dengan sempurna oleh Bruno Moreira, menjadikan itu sebagai gol penentu kemenangan.

”Kasim dan Alfan Suaib yang menggantikan Malik Risaldi juga bermain sangat baik," ujar Munster.

Atas penampilan apik yang ditunjukkan oleh Alfan Suaib dan Kasim Botan, Munster menyebutkan bahwa ia menaruh kepercayaan penuh pada kedua pemainnya itu.

Baca Juga: Persija Kelebihan Stok Pemain Muda, Bisa Bikin Tim Sendiri dari Pemain yang Dipinjamkan

Pemain timnas Indonesia, Malik Risaldi, sedang menguasai bola saat pemanasan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Malik Risaldi, sedang menguasai bola saat pemanasan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024).

"Saya percaya Kasim dan Alfan bisa mengisi posisi winger kanan dengan baik seperti malam ini,” kata Paul Munster.

Baiknya performa Alfan Suaib dan Kasim Botan tentu menambah sengit persaingan di sektor winger kanan.

Malik Risaldi yang didatangkan dengan label pemain lokal tersubur musim lalu tentu tak bisa berlarut-larut dengan cederanya.

Pada musim lalu, pemain sayap Timnas Indonesia tersebut mencatatkan 13 gol dan 4 assist untuk Madura United.

Ia tentu dituntut untuk segera menampilkan performa positif sekembalinya dari cedera.

Sementara Alfan Suaib dan Kasim Botan akan mengintai tiap peluang untuk bisa dimanfaatkan.

Usai mengalahkan PSS Sleman, Persebaya Surabaya akan menghadapi laga tandang melawan tim promosi yaitu Malut United.

Laga Malut United vs Persebaya Surabaya dijadwalkan akan digelar di Stadion Madya, Jakarta pada Jumat (16/8/2024) mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X