BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, membuat keputusan mengenai Nico Williams setelah waktu menunggu habis.
Saga transfer Nico Williams ke Barcelona berpeluang pada musim panas 2024 berpeluang sudah berakhir.
Barcelona sempat mengharapkan Nico Williams menjadi pembelian pertama klub pada musim panas tahun ini.
Target transfer lama dikesampingkan demi tanda tangan bintang Euro 2024 tersebut.
Harapan La Blaugrana sempat tinggi karena mereka berhasil mendahului peminat yang lain.
Kesepakatan awal pun tercapai antara Barcelona dan Felix Tainta selaku agen Williams.
Barcelona tinggal menunggu jawaban dari Williams untuk menyelesaikan proses transfer.
Akan tetapi, jawaban yang ditunggu tidak kunjung datang hingga awal musim tiba.
Baca Juga: Misteri Kembalinya Lionel Messi, Pelatih Inter Miami Tak Tahu Pasti
Saat ini Williams sudah kembali menjalani sesi latihan bersama klubnya, Athletic Club.
Oleh Athletic Club, Williams diberi nomor punggung 10 yang dipamerkan oleh sang pemain.
Awalnya, Barcelona enggan menyerah dan masih bergantung ke sepercik harapan.
Melihat perkembangan terbaru, Joan Laporta selaku presiden klub akhirnya membuat keputusan final.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Laporta memerintahkan klub agar tidak lagi mengejar tanda tangan Williams.
Barcelona harus merelakan target utamanya tidak jatuh ke tangan di waktu yang diinginkan.
Kegagalan transfer ini jelas mengganggu rencana yang sudah disusun oleh klub sejak lama.
Baca Juga: AC Milan Resmi Merekrut Rival Egy Maulana Vikri, Next Jual Pierre Kalulu ke Juventus biar Impas
Akan tetapi, Barcelona juga tidak mengalami kerugian besar setelah transfer idaman batal terwujud.
Baru-baru ini, Dani Olmo telah secara resmi bergabung sebagai pemain baru Barcelona.
Hansi Flick selaku pelatih klub juga sudah menyusun taktik yang sesuai dengan kondisi skuad.
Barcelona sudah memiliki tiga pemain yang bisa memenuhi posisi di belakang striker.
Kehadiran Williams justru bisa menimbulkan masalah baru dalam taktik Hansi Flick pada musim depan.
Setelah Williams batal hadir, Flick tidak perlu mengorbankan pemain lain untuk mengisi taktiknya.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sport.es |
Komentar