BOLASPORT.COM - Asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Yeom Ki-hun langsung mendapatkan tugas berat untuk memoles ketajaman striker tim Merah Putih.
Yeom Ki-hun langsung menampakkan batang hidungnya di pekan perdana Liga 1 2024/2025.
Dirinya dengan sejumlah staf pelatih Timnas Indonesia yang lain tengah menyaksikan laga antara Semen Padang vs Borneo FC di Stadion PTIK, Jakarta.
Pada laga tersebut, Borneo FC menang 3-1 atas tim tuan rumah.
Meski begitu, eks penyerang Timnas Korea Selatan pusing dengan catatan pekan perdana Liga 1 2024/2025.
Pasalnya, para penyerang berlabel Timnas Indonesia gagal pecah telur pada pekan perdana.
Sangat sedikit para penyerang lokal yang sukses membukukan gol untuk timnya.
Hanya ada empat nama pemain lokal yang sukses membukukan gol di pekan perdana.
Empat nama yang dimaksud adalah Beckham Putra, Bayu Otto, Rizky Eka, dan Stefano Lilipaly.
Papan skor didominasi oleh para pemain asing.
Persib misalnya, ada duo Brasil yaitu David Da Silva dan Ciro Alves yang mencetak gol kala timnya menang 4-1 atas PSBS Biak.
Sementara di Persija, semua gol kemenangan atas Barito Putera dicetak oleh Gustavo Almeida.
Di PSM Makassar, Nermin Haljeta mencetak brace saat menang 3-0 atas Persis Solo.
Di kubu Bali United, ada nama Mitsuru Maruoka dan Privat Mbarga yang memboyong semua gol kemenangan timnya di kandang Persik Kediri.
Tidak ada striker langganan Shin Tae-yong dalam daftar ini.
Tidak ada nama seperti Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, dan Hokky Caraka di papan skor.
Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Tonton Laga, Pemain Borneo FC Berharap Masuk Radar
Nama pertama mungkin sedikit lebih baik catatannya di pekan perdana.
Dimas Drajad membukukan satu assist untuk gol pembuka Persib Bandung yang dicetak oleh David Da Silva.
Andalan baru Shin Tae-yong seperti Malik Risaldi juga gagal menjalani debut untuk Persebaya di laga resmi.
Pemain 27 tahun tersebut harus mengalami cedera pada laga pramusim lawan Persik Kediri.
Situasi tersebut jelas jadi ujian tersendiri bagi Shin Tae-yong dan jajarannya di tim kepelatihan Timnas Indonesia.
Pasalnya, mereka hanya memiliki waktu kurang dari sebulan untuk mempersiapkan diri menuju ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia bakal menjalani ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada September 2024 mendatang.
Tim Merah Putih langsung ditantang oleh Arab Saudi (5 September) dan Australia (10 September).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar