BOLASPORT.COM - Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, membocorkan godaan untuk melepas klubnya sebelum memilih untuk setia.
Manchester United memang akhirnya memenangkan masa depan Bruno Fernandes.
Bruno Fernandes bersedia untuk bertahan di Man United hingga 30 Juni 2027.
Ia menandatangani kontrak terbaru bersama The Red Devils pada Rabu (14/8/2024).
Dalam kontrak baru tersebut, Fernandes juga mendapat klausul perpanjangan kontrak untuk satu musim tambahan.
Kesetiaan Fernandes memang menjadi pertanyaan terbesar pada bursa transfer musim panas 2024.
Pasalnya, ia dikabarkan menjadi incaran bagi sejumlah klub di Benua Eropa.
Dalam wawancara terbaru, Fernandes pun mengonfirmasi rumor yang selama ini beredar.
Baca Juga: Gara-Gara Dosa Musim Lalu, Debut Jay Idzes di Liga Italia Tertunda
"Man United menyadari bahwa saya punya kesempatan untuk hengkang," kata Fernandes seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Saya mendapat tawaran nyata, tetapi klub membuktikan bahwa saya masih dibutuhkan," ucap sang kapten menambahkan.
The Red Devils meyakinkan Fernandes dengan proyek yang saat ini dibangun klub klub.
Selama beberapa musim terakhir, Man United masih kesulitan untuk bersaing dengan klub Liga Inggris lain.
Hal tersebut ingin diubah oleh klub kala menjalani Liga Inggris musim 2024-2025.
Man United ingin melakukan hal berbeda untuk meraih hasil yang lebih baik.
Target tersebut hanya bisa tercapai dengan kondisi tim yang begitu solid.
Baca Juga: Mbappe Punya Ambisi Gila Usai Juara Piala Super Eropa 2024 bareng Real Madrid
Fernandes dibutuhkan karena menjadi salah satu sosok senior yang bisa diandalkan.
Kepemimpinannya bermanfaat untuk membawa Man United keluar dari tekanan.
Musim lalu, Fernandes menulis esai panjang sebelum final Piala FA melawan Manchester City.
Tulisan Fernandes menginspirasi Man United untuk akhirnya menjadi juara.
Man United pun terhindar dari puasa gelar berkat raihan gelar Piala FA musim lalu.
Karakter seperti inilah yang diharapkan Man United bisa dimiliki setiap pemain.
Kehadiran Fernandes akan membantu pemain lain untuk mencapai potensi yang menguntungkan klub.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | ESPN.com |
Komentar