Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Detik-detik Junior Messi Bikin Haaland Emosi

By Ade Jayadireja - Senin, 19 Agustus 2024 | 05:50 WIB
Erling Haaland dalam matchday pertama LIga Inggris 2024-2025 kontra Chelsea.
ADRIAN DENNIS / AFP
Erling Haaland dalam matchday pertama LIga Inggris 2024-2025 kontra Chelsea.

BOLASPORT.COM - Matchday pertama Liga Inggris 2024-2025 yang mempertemukan Chelsea dan Manchester City diwarnai perseteruan Enzo Fernandez versus Erling Haaland.

Duel Chelsea kontra Manchester City terhampar di Stamford Bridge pada Minggu (18/8/2024).

Hasilnya, The Citizens keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.

Perselisihan pemain dari kedua tim menjadi bumbu yang membuat partai ini semakin seru.

Bahkan adegan 'panas' sudah tersaji di awal laga.

Saat pertandingan berjalan delapan menit, terjadi konflik antara Enzo Fernandez dan Erling Haaland.

Perseteruan bermula ketika Man City mendapat sepak pojok.

Kedua pemain terlibat kontak fisik sewaktu berusaha menyambut bola.

Fernandez melakukan penjagaan ketat sampai bikin Haaland terjatuh.

Seakan belum puas mendorong, junior Lionel Messi di timnas Argentina itu memprovokasi sang bomber City.

Haaland pun tersulut emosi dan menunjukkan gesture marah kepada Fernandez.

Dia mengacungkan jari telunjuknya sembari melontarkan sebuah kalimat kepada gelandang tim lawan.

"Setiap waktu dia menginjak kaki saya," kata Haaland soal pertengkaran dengan Fernandez.

"Dia mendorong saya dan lain-lain, bukan cuma dirinya."

"Saya tidak tahu mereka mau apa, tapi saya rasa itulah yang mereka lakukan," ucap si pria kelahiran Leeds.

 

Perseteruan Erling Haaland dan Enzo Fernandez pada laga Lga Inggris 2024-2025.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANOSX
Perseteruan Erling Haaland dan Enzo Fernandez pada laga Lga Inggris 2024-2025.

Pada akhirnya Haaland lah yang tersenyum paling akhir.

Sepuluh menit usai dibuat geram oleh Fernandez, Haaland mencetak gol pembuka bagi City.

Juru gedor berumur 24 tahun itu menjebol gawang Chelsea dengan tembakan jarak dekat usai menerima umpan Bernardo Silva.

Gol tambahan dari Mateo Kovacic menyegel kemenangan untuk tim tamu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Twitter
REKOMENDASI HARI INI

Cerita Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes, Sempat Jadi Striker dan Hampir Pensiun Dini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136