BOLASPORT.COM - Penyerang Man City, Erling Haaland, diklaim sudah sejajar dengan dua megabintang sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo usai menembus 91 gol.
Klaim tersebut disampaikan oleh pelatih Man City, Pep Guardiola.
Pep Guardiola mengatakan bahwa Erling Haaland berada dalam bentuk terbaiknya di awal musim 2024-2025.
Erling Haaland turut membantu Man City meraih kemenangan pertama di Liga Inggris musim baru.
Penyerang asal Norwegia tersebut menjadi salah satu pencetak gol dalam kemenangan 2-0 The Citizens atas Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (18/8/2024) malam WIB.
Haaland membuka keunggulan timnya saat laga baru berjalan 18 menit.
Menuntaskan umpan Bernardo Silva, Haaland sukses mengecoh kiper Chelsea, Robert Sanchez.
Baca Juga: Ini Penyebab Haaland Ribut dengan Kapten Chelsea, Pantesan Emosi
Gol penentu kemenangan Man City dicetak oleh eks pemain Chelsea, Mateo Kovacic, pada menit ke-84 melalui sepakan geledeknya.
Keunggulan 2-0 pun bertahan untuk Man City hingga laga berakhir.
Adapun satu gol yang dilesakkan Haaland membuatnya menuju rekor baru.
Kini, ia sudah mendulang 91 gol bersama Man City sejak pindah ke Etihad Stadium pada musim panas 2022.
Istimewanya lagi gol ke-91 tersebut diukir pada laga ke-100-nya untuk Manchester Biru.
Musim ini menjadi musim ketiga bagi Haaland memperkuat Man City.
Kontribusi golnya begitu menjanjikan untuk skuad Guardiola.
Baca Juga: Detik-detik Junior Messi Bikin Haaland Emosi
???????? Lionel Messi in 2012: 69 games, 91 goals, 24 assists
???????? Erling haaland for Manchester City: 100 games, 91 goals, 15 assists
Not Normal! ???? pic.twitter.com/3wvUR1xvwq
— Sholy Nation Sports (@Sholynationsp) August 18, 2024
Tidak mengherankan jika pelatih asal Spanyol tersebut memuji penampilan penyerang andalannya tersebut.
"Saya merasa bahwa ia merasa lebih baik daripada musim lalu pada tahap ini," kata Guardiola, dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Selalu dia merasa lelah tetapi dengan tidak adanya Euro, dia beristirahat dan merasa baik."
"Gol itu luar biasa. Mereka mengulas gol tersebut bersama Rico Lewis."
"Kontribusinya dalam pertahanan dan juga di lini tengah."
"Angka-angka yang diukirnya seperti Messi dan Ronaldo, yang mengendalikan segalanya dalam satu dekade terakhir."
"Angka-angkanya berada di level kedua megabintang tersebut."
"Untuk melakukan itu di negara ini adalah hal yang sulit dipercaya," tutur eks pelatih Barcelona tersebut menambahkan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mancity.com |
Komentar