Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Bukannya Meremehkan tapi Jorge Martin Belum Pantas Perang Psikologis dengan Francesco Bagnaia

By Agung Kurniawan - Jumat, 23 Agustus 2024 | 15:45 WIB
Francesco Bagnaia (kanan) dan Jorge Martin (Pramac) di podium sprint race MotoGP Austria 2024 di Red Bull Ring, Sabtu (17/8/2024).
JURE MAKOVEC/AFP
Francesco Bagnaia (kanan) dan Jorge Martin (Pramac) di podium sprint race MotoGP Austria 2024 di Red Bull Ring, Sabtu (17/8/2024).

BOLASPORT.COM - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, dinilai masih harus bekerja keras untuk menyaingi kecepatan Francesco Bagnaia pada MotoGP 2024.

Persaingan MotoGP 2024 masih terpusat dengan dua nama yaitu Francesco Bagnaia dari tim Ducati dan Jorge Martin yang menjadi andalan Pramac Racing.

Kedua pembalap tersebut masih belum menyurutkan rivalitas mereka dari musim lalu untuk berlomba meraih gelar juara dunia pada MotoGP 2024.

Setelah menuntaskan seri ke-11, Bagnaia menggenggam puncak klasemen melalui raihan 275 poin atau hanya unggul lima poin dari Martin.

Jalan murid Valentino Rossi itu untuk kembali ke puncak klasemen juga tidak mudah lantaran Martin acap kali mampu merepotkannya dengan kemenangan.

Di sisi lain, Martin juga acap kali kehilangan momentum terutama ketika menjadi pemuncak klasemen lantaran crash yang dialaminya.

Di sisa kompetisi musim ini, Martin harus tampil lebih berani lagi dengan meminimalisir kesalahan yang masih berpotensi terjadi.

Persaingan antara Bagnaia dan Martin pada MotoGP 2024 turut mengundang perhatian dari Jorge Lorenzo.

Pria yang telah dinobatkan sebagai legenda MotoGP itu menilai bahwa Martin harus bereaksi lebih keras lagi dari sebelumnya.

Baca Juga: Hasil Pengkhianatan Marc Marquez kepada Kontrak Honda demi Motor Ducati, Peluang Jadi Juara Dunia Cuma 10 Persen

dari depan; Jorge Martin (Prima Pramac Racing), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), dan Marc Marquez (Gresini Racing) pada Sprint MotoGP Austria 2024, Sabtu, 17 Agustus 2024
MOTOGP.COM
dari depan; Jorge Martin (Prima Pramac Racing), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), dan Marc Marquez (Gresini Racing) pada Sprint MotoGP Austria 2024, Sabtu, 17 Agustus 2024

Selain itu, Lorenzo juga menyarankan agar Martinator tampil lebih berani lagi dari sebelumnya.

Martih harus mengambil lebih banyak risiko dibandingkan Francesco Bagnaia untuk bisa mengambil alih puncak klasemen lagi.

"Martin harus bereaksi, bahwa 'Saya harus bereaksi 100 persen' membuatnya mengambil lebih banyak risiko daripada Pecco," kata Lorenzo.

Lebih lanjut, peraih tiga gelar juara dunia kelas MotoGP itu tak menampik bahwa Martin memiliki potensi yang besar.

Baca Juga: Skenario Cawe-cawe Valentino Rossi dan Kebencian Kepada Marc Marquez, Ducati Bisa Runyam pada MotoGP 2025?

Dia dipandang bisa memberikan perang psikologis kepada Bagnaia untuk menggagalkan ambisi menjadi juara dunia untuk ketiga kalinya secara beruntun.

Psywar bisa dilakukan Martin lantaran dia berada di posisi yang selevel dengan Bagnaia dari segi teknis motor mereka.

Martin dan Bagnaia sama-sama menunggangi motor Ducati Desmosedici GP24 pada musim ini dan telah menorehkan kemenangan juga.

Akan tetapi, kartu psywar bisa dikeluarkan jika Martin mampu menyamai ritme balap Bagnaia yang masih solid hingga gelaran GP Austria lalu.

Keduanya kini akan terus berlomba dalam menorehkan ritme terbaik di lintasan mengingat kompetisi ini tidak lama lagi akan berakhir.

"Saya pikir Anda hanya bisa memainkan perang psikologis dan tekanan dengan kecepatan yang sama," ucap Lorenzo, dilansir dari Motosan.

"Jika Anda kalah cepat, Anda tidak bisa memainkan kartu itu."

"Martin harus sama persis dengan Pecco, di sini tidak ada yang memiliki strategi untuk tertinggal, keduanya harus maju lebih dulu," imbuhnya.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Ungkap Keistimewaan Marc Marquez Dibanding Francesco Bagnaia dan Jorge Martin

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Berada dalam Performa Terbaik, Harry Kane Pede Sambut Big Match Bayern Muenchen Vs PSG

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136