BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Gelora Sepakbola Indonesia (GSI), Marshal Masita, memastikan tetap ada penyanyi yang akan memberikan hiburan setelah pertandingan timnas Indonesia berlangsung.
Terdekat, bintang tamu itu akan hadir dalam laga timnas Indonesia Vs Australia pada laga kedua Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2024).
Marshal mengatakan bahwa pihaknya banyak memetik pelajaran berharga saat adanya penyanyi Anang dan Ashanty memberikan hiburan kepada suporter setelah timnas Indonesia bertanding.
Pasangan suami istri itu bernyanyi setelah timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina pada laga terakhir Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di SUGBK, 11 Juni 2024.
Ada dua lagu yang dibawakan Anang dan Ashanty yakni Kebyar-kebyar dan Rindu Ini.
Untuk lagu yang pertama yakni Kebyar-kebyar, suporter timnas Indonesia masih menerimanya dan bernyanyi bersama.
Saat lagu itu dinyanyikan, para pemain timnas Indonesia sedang beristirahat di bench karena pertandingan baru saja selesai.
Baca Juga: Jersey Baru Timnas Indonesia Siap Diluncurkan, Belum Bisa Dipakai Lawan Australia
Setelah istirahat, Thom Haye dkk bergegas ke tengah lapangan untuk melakukan ritual nyanyi bersama suporter timnas Indonesia.
Lagu bersama suporter dan timnas Indonesia itu Tanah Airku atau Indonesia Pusaka.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar