BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, gagal melanjutkan perjalanan mereka ke final Japan Open 2024 dalam pernampilan pertama sebagai tandem.
Menghadapi Juara Dunia 2023, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan), Fikri/Daniel, kalah melalui rubber game, 21-12, 15-21, 19-21, pada laga yang berlangsung di Yokohama Arena, Sabtu (24/8/2024).
Fikri/Daniel sebenarnya memulai gim pertama dengan baik setelah dominan atas Kang/Seo.
Namun, perubahan strategi dan menurunnya stamina Fikri/Daniel membuat mereka harus mengakui keunggulan lawan.
Kang/Seo membuka gim kedua dengan mencetak angka lebih dulu, 2-0.
Fikri/Daniel mendekat, 1-2. Namun, Kang/Seo menjauh, 3-1. Fikri/Daniel mengejar ketinggalan, 2-4. Tetapi, kesalahan Fikri/Daniel membuat Kang/Seo menjauh, 6-2.
Fikri/Daniel mendekat, 4-6 yang dibalas Kang/Seo dengan menjauh, 8-5. Pengembalian Kang/Seo yang keluar lapangan memberi poin tambahan bagi Fikri/Daniel, 5-8.
Namun, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Kang/Seo menjauh lagi, 9-5.
Setelah melalui reli Panjang, Kang/Seo menjauh, 10-6. Keunggulan ini dijaga hingga interval, 11-6. Selepas jeda interval, Fikri/Daniel mendekat, 8-11. Servis Fikri yang fault membuat Kang/Seo menjauh 14-8.
Fikri/Bagas perlahan menambah perolehan poin, 10-14. Namun, permainan Kang/Seo yang lebih agresif membuat wakil Korea Selatan melebarkan jarak, 15-10.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar