BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menyebut timnya memalukan karena menelan kekalahan dari Brighton & Hove Albion akibat kebobolan dua gol mudah.
Hasil negatif didapatkan Manchester United ketika menyambangi markas Brighton & Hove Albion pada pekan kedua Liga Inggris 2024-2025.
Mentas di AMEX Stadium, Sabtu (24/8/2024) malam WIB, Man United keok dengan skor 1-2.
Secara keseluruhan, Setan Merah sebenarnya mendominasi permainan dengan penguasaan bola sebesar 54 persen dan menciptakan 11 tembakan (4 on target).
Namun, Brighton bermain lebih efisien karena mampu membuat 14 percobaan dengan 5 mengarah ke gawang.
Usai pertandingan, Erik ten Hag menyoroti penampilan timnya.
Ia mengaku kecewa karena lini pertahanan Man United begitu rapuh dan kebobolan dua gol yang tergolong mudah.
Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona Vs Athletic Club - Momentum El Barca Bikin Nico Williams Menyesal
Man United lantas disebut Ten Hag memalukan karena kebobolan dua gol seperti itu.
Pada proses gol pertama Brighton yang dicetak Danny Welbeck pada menit ke-32, para pemain belakang Man United membuat kesalahan fatal.
Tak ada satu pun dari bek The Red Devils yang menjaga Welbeck ketika menyambar umpan Kaoru Mitoma di depan mulut gawang.
Mereka justru berfokus pada Mitoma.
Kesalahan serupa kembali terjadi pada saat mereka kemasukan gol kedua di waktu injury time, tepatnya pada menit ke-90+5'.
Para pemain Man United hanya fokus kepada Simon Adingra yang meliuk-liuk di dalam kotak penalti dan mengabaikan Joao Pedro di dekat tiang jauh.
Alhasil, Pedro dengan mudah membobol gawang Man United saat disodori Adingra umpan silang.
Baca Juga: Lukaku Lebih Mahal 2 Triliun dari Ronaldo, Reuni dengan Conte di Napoli Segera Terwujud
Sementara itu, Man United hanya mampu membalas satu kali melalui gol Amad Diallo (60').
"Jika Anda melindungi gawang seperti yang kami lakukan, maka Anda akan kehilangan poin," ucap Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man United.
"Kami kebobolan dua gol mudah yang seharusnya dapat kami antisipasi sebagai tim yang lebih baik."
"Kami tidak menghentikan umpan silang dan ada tiga pemain, pemain kaki kanan, yang seharusnya menghalangi dia dan tidak membiarkannya melakukan umpan silang."
"Kami akan membicarakan masalah ini dan memperbaikinya."
"Kami harus tetap bersemangat di momen-momen seperti itu," imbuhnya.
Hasil ini membuat Man United turun ke posisi ke-12 klasemen sementara Liga Inggris dengan tiga poin.
Di sisi lain, Brighton naik ke puncak klasemen sambil mengantongi enam poin.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Manutd.com |
Komentar