Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karma Dibuang Man United 10 Tahun Silam, Danny Welbeck Sah Jadi Mantan Paling Kejam

By Beri Bagja - Minggu, 25 Agustus 2024 | 04:00 WIB
Danny Welbeck (dua dari kanan) mencetak gol untuk Brighton and Hove Albion ke gawang mantan klubnya, Man United, pada duel Liga Inggris di American Express Stadium (24/8/2024).
GLYN KIRK/AFP
Danny Welbeck (dua dari kanan) mencetak gol untuk Brighton and Hove Albion ke gawang mantan klubnya, Man United, pada duel Liga Inggris di American Express Stadium (24/8/2024).

BOLASPORT.COM - Danny Welbeck sah menjadi mantan terkejam bagi Man United setelah golnya ikut memenangkan Brighton and Hove Albion atas Setan Merah.

Kalau ingin tahu contoh perihnya balas dendam dari mantan, tanyakan itu kepada Man United setelah kembali disakiti Danny Welbeck.

Pada lanjutan Liga Inggris pekan kedua di American Express Stadium, Sabtu (24/8/2024), Setan Merah kembali jadi korban Welbeck.

Ia membantu Brighton and Hove Albion memetik tripoin dengan kemenangan dramatis 2-1.

Welbeck mencetak gol pertama di pertandingan ini.

Pada menit ke-33, ia mencocor masuk umpan Kaoru Mitoma yang menggelincir mulus di muka gawang Andre Onana.

Amad Diallo sempat menyamakan skor 1-1 ketika laga genap berusia satu jam.

Hingga akhirnya gol larut Joao Pedro memastikan kekalahan tragis pasukan Erik ten Hag untuk pertama kalinya musim ini.

Ihwal gol Welbeck, lahirlah beberapa rekor menarik.

Lesakan tersebut merupakan gol ke-100 sepanjang karier pemain berusia 33 tahun itu di level klub.

Jumlahnya terbagi untuk 6 klub dalam 451 penampilan total.

Rincian golnya dia cetak bersama Brighton (28), Watford (3), Arsenal (32), Sunderland (6), Preston North End (2), dan tentu saja Man United (29).

Khusus bagi Setan Merah, kontribusinya tercatat pada musim 2007-2008 hingga 2014-2015.

Periodenya diselingi masa peminjaman semusim di Preston dan Sunderland.

Welbeck kemudian dilepas permanen ke Arsenal seharga 16 juta pounds pada 2014.

Ia disingkirkan pelatih United kala itu, Louis van Gaal, karena dinilai memiliki standar ketajaman yang rendah.

"Dia tidak selevel Robin van Persie atau Wayne Rooney," ucap Van Gaal, yang memilih untuk mendatangkan Radamel Falcao.

Dari sanalah mungkin bibit-bibit balas dendam muncul.

Setelah disingkirkan Man United, Welbeck terbukti menjadi mantan pemain Setan Merah yang paling sering bikin gol ke gawang mereka.

Khusus di Premier League, sudah 5 gol dia sarangkan saban berjumpa bekas klubnya itu.

Dua gol dia ciptakan untuk Arsenal dan 3 butir sejak berkostum Brighton.

Adapun di pentas lain, Piala FA, satu gol Welbeck jadi penentu tersingkirnya MU pada perempat final musim 2014-2015, di mana Arsenal akhirnya menjadi juara.

Ibarat karma, Man United sekarang menjadi klub kedua yang paling sering dia bobol sepanjang karier.

Total 6 gol yang Welbeck sarangkan ke gawang Setan Merah hanya kalah dari koleksinya versus West Ham (7).

Fakta bahwa Man United adalah korban golnya yang ke-100 tiba pada waktu yang sempurna.

Teror Welbeck kepada United kelihatannya belum selesai karena perannya masih dibutuhkan Brighton.

Dirinya tetap berpeluang menambah koleksi gol melawan sang mantan yang menyingkirkannya sedekade silam.

"Dia seorang pemimpin dan role model. Makanya dia sangat penting bagi saya juga saat di luar lapangan," kata pelatih Brighton, Fabian Huerzeler, yang lebih muda dua tahun dari Welbeck.

"Saya banyak berbicara hal bagus dengan dia, saya belajar banyak dari pengetahuannya."

"Di atas itu semua, dia pemain yang sangat bagus dan saya sangat bahagia untuknya," tutur pria Jerman tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Squawka.com, BBC.com, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Kata Pelatih Persib Usai Dipermalukan Port FC, Kami Main Bagus 89 Menit

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X