BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Korea Selatan, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, cukup menghadapi jadwal yang sibuk pada jeda musim Liga Voli Korea.
Red Sparks dua kali melakoni laga pramusim dengan bertolak ke Indonesia lalu ke China.
Situasi tersebut rupanya belum banyak dirasakan oleh para pemain klub bola voli Korea Selatan.
Apalagi yang diluar dari bagian skuad timnas voli Korea Selatan.
Salah satunya adalah outside hitter Red Sparks, Park Hye-min yang merasa senang dengan memainkan bola voli di luar negeri.
Pemain bernomor punggung 10 itu mengungkapkan kembali momen paling berkesan selama jeda musim Liga Voli Korea.
Park Hye-min mengatakan dirinya sangat bersenang-senang di Indonesia.
Dia juga mengambil pengalaman dari kunjungan tersebut dengan mengalami situasi bertanding dengan tim bola voli luar negeri.
“Ini adalah off-season pertama di mana saya memainkan begitu banyak jadwal di luar negeri meskipun saya tidak berada di tim nasional," kata Park Hye-min dilansir BolaSport.com dari TheSpike.
"Saya bersenang-senang di Indonesia, dan bisa merasakan berbagai hal di Shanghai."
“Saya berperan sebagai seorang pemimpin yang harus memimpin adik-adik saya, dan saya juga mengalami berbagai situasi melawan tim luar negeri yang memiliki gaya bermain berbeda dari kami,” ujarnya.
Park Hye-min dan pemain JungKwanJang lainnya sibuk bepergian ke luar negeri sepanjang musim ini sehingga jeda mereka di Korea tidak lama.
Ketika ditanya apa yang dia lakukan selama istirahat singkatnya, Park Hye-min mengatakan lebih memilih banyak menghabiskan waktu di rumah.
“Saya orang rumahan," ucapnya sambil tertawa.
"Jadi saya makan banyak masakan rumahan di rumah. Saya berusaha menghabiskan waktu sebanyak mungkin dengan keluarga saya."
“Saya makan, istirahat, makan lagi, kadang olah raga, dan istirahat seperti itu,” ujarnya seraya menambahkan bahwa ia jarang keluar rumah.
Namun, Park Hye-min juga tak melupakan kewajibannya sebagai olahragawan.
Dia mengungkapkan telah banyak berlatih di area berpasir untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan serangannya.
Baca Juga: SEA V League 2024 - Posisi Boy Arnez Jadi Krusial, Indonesia Tak Gentar Dinanti Tembok dari Thailand
“Baru-baru ini, saya fokus untuk memperkuat serangan saya,” kata Park.
“Ada pantai berpasir di dekat tempat latihan. Saya berlari ke sana di malam hari dan meningkatkan langkah saya."
"Manajer dan pelatih juga keluar untuk membantu saya berlatih, dan saya merasa seperti tumbuh dalam hal-hal seperti kekuatan instan dan kekuatan pergelangan kaki. Itu sangat membantu,” ucap atlet berusia 23 tahun itu.
Park Hye-min juga sangat menantikan kembali bergulirnya Liga Voli Korea musim 2024-2025.
“Penggemar kami mungkin sedang menunggu musim ini, dan kami sedang mempersiapkan banyak hal untuk mereka," ucapnya.
“Tolong nantikan musim mendatang, dan saya berharap banyak dari Anda yang datang ke stadion,” ujar Park Hye-min dengan antusias.
Baca Juga: Hasil SEA V League 2024 - Boy Arnez Supersub, Indonesia Bungkam Vietnam Usai Berjibaku 5 Set
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | thespike.co.kr |
Komentar