Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Ranking BWF - Ahsan/Hendra Melorot Tajam, Ini Peringkat Leo/Bagas dan Fikri/Daniel Usai Debut

By Delia Mustikasari - Selasa, 27 Agustus 2024 | 13:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana saat beraksi pada babak perempat final Japan Open 2024 di Yokohama Arena, Kanagawa, Jepang, JUmat (23/8/2024).
PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana saat beraksi pada babak perempat final Japan Open 2024 di Yokohama Arena, Kanagawa, Jepang, JUmat (23/8/2024).

BOLASPORT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali merilis daftar peringkat dunia setelah Japan Open 2024, Selasa (27/8/2024).

Pada sektor ganda putra, ranking Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih bertahan di peringkat 6 dunia usai tersisih pada perempat final Japan Open 2024.

Fajar/Rian kini menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang masuk dalam daftar 10 besar ranking dunia BWF.

Dua pasang ganda putra Indonesia baru. Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang menjalani debut sebagai tandem pada Japan Open 2024 masih harus berjuang.

Kedua pasang pemain sama-sama menduduki ranking ke-174 dunia setelah mencapai semifinal Japan Open 2024.

Namun, jika dilihat dari susunan pasangan lama, Fikri/Bagas turun ke ranking ke-11 dunia.

Sementara itu, Leo/Daniel ada di peringkat ke-15 dunia atau turun dua anak tangga.

Ganda putra Indonesia yang posisinya melorot drastis adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra turun enam posisi ke ranking ke-20 dunia setelah langsung terhenti pada babak pertama Japan Open 2024.

Ahsan/Hendra disingkirkan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dalam dua gim langsung.

Baca Juga: Update Ranking BWF - Alex Lanier Melesat 9 Anak Tangga, Nasib Kontras Jonatan Christie dengan Anthony Ginting dan Gregoria Mariska

Di Bawah Ahsan/Hendra ada Sabar Karyaman Gutama/Moh Rez Pahlevi Isfahani.

Leo/Bagas dan Fikri/Daniel akan melanjutkan perjuangan pada Korea Open 2024 yang digelar mulai hari ini, Selasa (27/8/2024).

Leo/Bagas akan menghadapi ganda putra peringkat ke-59 dunia, Ming Che Lu/Tang Kai Wei (Taiwan).

Adapun Fikri/Daniel akan bersua pasangan ranking ke-51 dunia, Chen Cheng Kuan/Chen Sheng Fa (Taiwan).

Dirombaknya dua pasangan Indonesia memberikan penyegaran terhadap pencapaian sejauh ini yang selalu mengandalkan duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fikri dan Daniel telah menunjukkan performa yang menjanjikan.

Daniel mampu tampil baik di area belakang dengan ciri khas smes-smes kerasnya, sehingga membuat Fikri cukup leluasa menjaga area depan permainan.

Pekan lalu mereka dapat memberikan perlawanan sengit terhadap pasangan Juara Dunia, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) hingga kalah lewat rubber game.

Daniel optimistis dengan persiapannya menuju Korea Open 2024.

"Persiapan saya dan Fikri sudah oke. Besok tinggal bertanding saja," ucap Daniel meyakinkan.

Adapun bagi pasangan Leo/Bagas, lawan yang mereka hadapi tak lagi asing.

Leo bersama Daniel pernah satu kali bertemu Ming Che Lu/Tang Kai Wei pada babak pertama Thailand Masters 2024.

Saat itu, Leo/Daniel berhasil mengalahkan dua ganda putra Taiwan itu lewat dua gim langsung dengan skor 21-12, 21-16.

Bagas juga pernah bertemu Ming/Tang saat berpasangan dengan Fikri.

Kedua pasangan ini saling berhadapan pada babak kedua Swiss Open 2024. Bagas/Fikri berhasil menang juga dua gim dengan skor 21-18, 21-15.

Baca Juga: Candra Wijaya Nilai Penerus Ganda Putra Indonesia Masih Sedikit, Perlukah Fajar/Rian Dipisah untuk Olimpiade Los Angeles 2028?

BERIKUT RANKING DUNIA BWF, SELASA (27/8/2024).

1. Liang Wei Keng/Wang Chang (China) - 103.398 poin
2. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - 93.253
3. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) - 90.815
4. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) - 93.720
5. Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) - 87.865
6. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) - 80.557
7. He Ji Ting/Ren Xuang Yu (China) - 78.881
8. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) - 76.799
9. Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) - 73.538
10. Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (Taiwan) - 69.614
-----
11. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) - 69.171
15. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) - 54.825
20. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) - 51.530
21. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) - 50.680

-----

174. Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana - 7.700
174. Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin - 7.700

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Lamine Yamal Kembali Absen, Pukulan Telak bagi Barcelona Jelang Hadapi Tim Paling Mengejutkan di Liga Champions

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136