Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Wajib Waspada, Australia Dipastikan Bakal Panggil Wonderkid Bayern Munchen untuk Lawan Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 28 Agustus 2024 | 22:30 WIB
Pemain Australia yang kini tampil untuk Bayern Munchen, Nestory Irankunda
Instagram Nestory Irankunda
Pemain Australia yang kini tampil untuk Bayern Munchen, Nestory Irankunda

BOLASPORT.COM - Pelatih Australia, Graham Arnold, pastikan bakal panggil senjata rahasianya saat jumpa Timnas Indonesia.

Pelatih 60 tahun tersebut dipastikan bakal memanggil bintang Bayern Munchen yaitu Nestory Irankunda di tim Soceroos.

Nestory Irankunda memang sudah menunjukkan sinarnya bersama Bayern Munchen.

Bersama Bayern Munchen, Nestory Irankunda masuk dalam skuad dalam laga lawan SSV Ulm di DFB Pokal.

Namun, pemuda 18 tahun tersebut belum diberi kesempatan main oleh Vincent Kompany selaku pelatih Bayern Munchen.

Pemanggilan tersebut disampaikan oleh Graham Arnold.

"Ini merupakan awal yang baik bagi anak itu," ujar Arnold.

"Dia sangat bersemangat dan bahagia."

Baca Juga: Kata Maouri Simon setelah Cetak 1 Gol dan 1 Assist dan Bantu Timnas U-20 Indonesia Kalahkan Argentina

"Kepindahannya sejauh ini sangat baik baginya."


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : The Australian

Komentar (1)
tidak perlu membesar- besarkan berita karena pemain ini masih berusia 18 tahun belum mempunyai pengalaman bertanding di event yg penting dikualifikasi piala dunia dan juga di klub tidak bermain sebagai starter

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Close Ads X