Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

McTominay Pergi, Napoli Lakukan Pembelian Cerdas, Man United yang Rugi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 31 Agustus 2024 | 23:45 WIB
Man United dianggap rugi saat melepas Scott McTominay sedangkan Napoli dinilai melakukan pembelian cerdas.
PREMIERLEAGUE.COM
Man United dianggap rugi saat melepas Scott McTominay sedangkan Napoli dinilai melakukan pembelian cerdas.

BOLASPORT.COM - Kepergian Scott McTominay diklaim membuat Napoli melakukan pembelian cerdas sedangkan itu menjadi kerugian yang besar bagi Man United.

Hal itu disampaikan oleh eks pemain Man United, Nemanja Matic.

Nemanja Matic turut menyoroti langkah Man United yang memutuskan untuk melego Scott McTominay pada deadline day bursa transfer musim panas 2024.

Setan Merah memutuskan untuk berpisah dengan McTominay usai menyepakati transfer dengan Napoli.

Napoli dan Man United deal terkait gelandang asal Skotlandia tersebut di angka 25,7 juta pounds atau setara Rp523 miliar.

Bersama Napoli, McTominay diikat kontrak selama empat tahun hingga Juni 2028.

Penjualan tersebut terbilang cukup mengagetkan banyak pihak.

Baca Juga: Tak Terima Declan Rice Dikartu Merah sehingga Bikin Arsenal Merugi, Mikel Arteta Serang Wasit

Pasalnya, McTominay menjadi penyelamat Erik ten Hag dalam beberapa kesempatan musim lalu.

Ia tampil sebagai super sub yang sukses mencetak gol-gol krusial bagi Man United.

Tercatat ada 10 gol dan 3 assist dari 43 laga yang dilakoni di berbagai kompetisi musim lalu.

Ten Hag sendiri secara terang-terangan ingin mempertahankan McTominay di Old Trafford.

Namun, apa daya kenyataan begitu pahit bagi pemain jebolan akademi klub tersebut.

Ten Hag melepasnya dan menggantinya dengan Manuel Ugarte yang diboyong dari PSG usai ditebus senilai 50,8 pounds atau setara Rp1,03 triliun.

Penjualan tersebut akhirnya mendapatkan kritik dari Matic.

Baca Juga: Mbappe Belum Cetak Gol, Ancelotti Tahu Pihak yang Paling Disalahkan

Matic, yang lima tahun menjadi rekan McTominay, memandang Man United telah melakukan kesalahan.

Menurutnya, McTominay adalah sosok yang sulit untuk digantikan.

Ia justru memuji langkah Napoli yang berhasil mendapatkannya.

"Menurut saya, Manchester United telah membuat kesalahan dengan menjual Scott McTominay," ucap Matic, dikutip BolaSport.com dari Utd District.

"Saat ini, sulit untuk menggantikan pemain seperti dia."

"Antonio Conte adalah orang yang cerdas dalam hal ini," imbuhnya.

Scott McTominay bakal bergabung dengan kompatriotnya, Billy Gilmour, dan eks bomber Man United, Romelu Lukaku, di Napoli.

Di bawah arahan Antonio Conte, McTominay diyakini bakal mendapatkan peran inti di lini tengah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com, Utd District
REKOMENDASI HARI INI

Like Father Like Son, Putra Cristiano Ronaldo Cetak Gol Sundulan Identik dengan CR7

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X