BOLASPORT.COM - Roberto Mancini mempersiapkan timnya Arab Saudi untuk melawan timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Arab Saudi bakal menjamu timnas Indonesia di King Abdullah Sports City Stadium, 5 September 2024.
Setelah itu, mereka bertandang ke China pada 10 September 2024.
Roberto Mancini telah memanggil 31 pemain untuk dua pertandingan di atas.
Melansir dari Saudi Gazette, timnas Arab Saudi memulai pemusatan latihan pada Jumat (30/8/2024) malam waktu setempat di Jeddah untuk persiapan melawan timnas Indonesia dan China.
Sesi latihan itu dipimpin langsung oleh pelatih kepala Roberto Mancini.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia Ini Bisa Bikin Shin Tae-yong Tak Gelisah Jelang Lawan Arab Saudi
Latihan juga dihadari oleh Presiden Federasi Sepak Bola Arab Saudi, Yasser Al-Misehal, dan Sekretaris Jenderal Ibrahim Al-Qasim.
Menurut media tersebut, sesi latihan dimulai dengan latihan pemanasan kemudian latihan passing.
Setelah itu pemain terlibat serangkaian latihan taktis.
Kemudian pemain dibagi ke dalam dua kelompok untuk bermain di separuh lapangan.
Latihan diakhiri dengan peregangan.
Timnas Arab Saudi melanjutkan sesi latiha n pada Sabtu malam secara tertutup di King Abdullah Sports City.
Sementara itu, timnas Indonesia juga sudah berkumpul di Jakarta.
Tim berangkat ke Arab Saudi pada Minggu (1/9/2024) pukul 11.50.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak merasa resah dengan sosok Roberto Mancini.
Di mana Mancini adalah pelatih ternama yang pernah membesut klub besar seperti Manchester City dan Inter Milan.
Ia juga pernah melatih timnas Italia dan membawa juara Euro 2020.
"Pelatih Mancini memang salah satu pelatih terbaik,” ujar Shin Tae-yong.
"Apalagi di bawah naungannya, Timnas Arab Saudi berinvestasi banyak," ujarnya.
Shin Tae-yong dan timnya akan bekerja lebih keras untuk bisa menang atas Arab Saudi.
"Tim mereka bagus tetapi bola itu bulat,” tegas Shin Tae-yong.
"Untuk itu persiapan kami harus lebih fokus lagi, lebih baik.
"Pastinya tidak akan ada yang tahu hasilnya seperti apa sampai selesai pertandingan.
"Apalagi ini tandang, kami harus bekerja lebih keras untuk mendapatkan hasil yang baik," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | saudigazette.com.sa |
Komentar