BOLASPORT.COM - Maarten Paes memiliki statistik yang berseberangan karena sempat blunder dan tepis penalti saat laga timnas Indoneesia Vs Arab Saudi, Jumat (6/9/2024).
Maarten Paes mencatatkan debut saat timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Meski belum lama bergabung, Paes langsung dipercaya menjadi kiper utama timnas Indonesia.
Penjaga gawang FC Dallas itu telah merampungkan proses naturalisasi menjadi WNI.
Nama Paes awalnya belum didaftarkan untuk lawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, Jedah.
Namun, upaya PSSI melobi FIFA direstui sehingga ia bisa diturunkan lawan The Green Falcons.
Baca Juga: Rataan Usia Starting XI Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Perjudian STY Andalkan Lima Pemain Muda
Kehadiran Paes sangat berpengaruh pada pertahanan tim Garuda.
Terlepas dari blunder yang dilakukannya, Paes tetap berjasa menghalau gempuran bertubi-tubi Arab Saudi.
From Zero to Hero, begitu julukan yang layak disematkan untuk kiper kelahiran Nijmegen tersebut.
Bahkan Fotmob memberi rating 7,9 untuk Paes, tertinggi diantara para pemain Indonesia.
Paes sempat melakukan kesalahan ketika melanggar Feras Al Buraikan sehingga berbuah penalti untuk Arab Saudi.
Namun, ia bertanggungjawab dengan menggagalkan eksekusi kapten Arab Saudi, Salem Al-Dawsari.
Tak sampai disitu, beberapa penyelamatan penting dicatatkan Paes pada 15 menit akhir babak kedua.
Salah satu momen penting ketika ia menggagalkan peluang one on one Feras dengan satu tangan.
Paes juga beberapa momen bisa memotong umpan silang maupun lambung pemain Arab Saudi.
Baca Juga: Segrup dengan Timnas Indonesia, Pemain Eropa Borong 7 Gol Kemenangan Jepang atas China
Dilansir dari Fotmob, Paes mencatat tiga saves tendangan ke gawang dan satu penalti.
Ia juga membukukan 2 diving saves dan 2 saves inside box.
Sayangnya akurasi umpan Maarten Paes masih jauh dari catatan sempurna.
Dari 34 kesempatan menguasai bola, Paes hanya bisa melakukan 20 umpan sukses dengan 59 persen akurasi.
Begitu pula dengan akurasi bola lambungnya yang berada di angka 32 persen dari 19 percobaan.
Setelah ini, ujian untuk Maarten Paes berlanjut pada 10 September 2024.
Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Berikut statistik Maarten Paes:
Menit bermain: 90'
Penyelamatan penalti: 1
Penyelamatan: 3
Kebobolan: 1
Akurasi umpan: 20/34 (59%)
Akurasi bola lambung: 6/19 (32%)
Penyelamatan di udara: 2
Penyelamatan di kotak penalti: 2
Lemparan: 2
Recoveries: 4
Sentuhan: 42
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Fotmob.com |
Komentar