Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Hambatan Besar yang Mengadang Barcelona untuk Rekrut Adrien Rabiot

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 7 September 2024 | 06:40 WIB
Gelandang asal Prancis, Adrien Rabiot, dikabarkan coba didatangkan oleh Barcelona.
MARCO BERTORELLO / AFP
Gelandang asal Prancis, Adrien Rabiot, dikabarkan coba didatangkan oleh Barcelona.

BOLASPORT.COM - Terdapat dua hambatan besar yang mengadang Barcelona untuk merekrut mantan gelandang Juventus, Adrien Rabiot.

Ketertarikan Barcelona untuk mengangkut Adrien Rabiot menemui jalan terjal.

Bursa transfer musim panas 2024 memang telah resmi ditutup di Eropa.

Namun, klub-klub masih diperkenankan untuk mendatangkan pemain baru dengan syarat berlabel bebas transfer.

Salah satu raksasa Eropa yang coba memanfaatkannya adalah Barcelona.

Barcelona memang tengah memburu pemain baru di sektor gelandang khususnya yang berlabel gratis.

Langkah tersebut diambil karena krisis lini tengah yang dialami oleh raksasa Catalunya.

Baca Juga: Di Balik Hasil Imbang Serbia Vs Spanyol, Bek Anyar AC Milan Sukses Bikin Lamine Yamal Mati Kutu

Sebagaimana diketahui mereka sudah kehilangan sebagian besar pemainnya akibat cedera.

Tercatat ada 7 pemain yang absen membela Barcelona.

Fermin Lopez menjadi korban terbaru dari pemain yang dihantam cedera.

Lopez melengkapi daftar pemain cedera di posisi gelandang setelah Frenkie de Jong, Gavi, dan Marc Bernal.

Khusus Bernal, pemain muda dari La Masia tersebut harus mengakhiri musim 2024-2025 lebih cepat karena diterpa cedera anterior cruiate ligament (ACL).

Tak pelak jika manajemen Barcelona berupaya mendatangkan pemain tengah baru kendati bursa transfer musim panas sudah tutup.

Dinukil BolaSport.com dari Mundo Deportivo, El Barca mencoba peruntungan untuk mengontak Adrien Rabiot.

Baca Juga: Kiper Timnas Indonesia dan Vietnam Beda Nasib, Maarten Paes Lakoni Debut Impian, Dang Van Lam Bikin Blunder Konyol

Saat ini Rabiot berstatus pengangguran seiring kontraknya yang berakhir di Juventus pada 30 Juni 2024.

Dengan status itulah Barcelona ingin mengamankan tanda tangan Rabiot.

Namun, jalan yang ditempuh tidaklah mudah bagi klub pimpinan Joan Laporta itu.

Pasalnya, tembok tebal dari Rabiot adalah ibundanya, Veronique, sekaligus agennya.

Laporan dari Mundo Deportivo mengabarkan bahwa tuntutan dari Veronique adalah gaji sebesar 10 juta euro per musim bagi sang putra.

Nominal tersebut menjadi ganjalan besar bagi Barcelona yang sedang kesulitan dalam mengamankan neraca keuangannya.

Itu menjadi adangan pertama yang perlu dilalui oleh Barcelona.

Dua kapten tim, Adrien Rabiot (kanan) dan Lautaro Martinez, berebut bola dalam laga Juventus vs Inter Milan pada pekan ke-13 Liga Italia di Allianz Stadium Turin (26/11/2023).
MARCO BERTORELLO/AFP
Dua kapten tim, Adrien Rabiot (kanan) dan Lautaro Martinez, berebut bola dalam laga Juventus vs Inter Milan pada pekan ke-13 Liga Italia di Allianz Stadium Turin (26/11/2023).

Baca Juga: Sebut Gelar Euro Setara dengan Piala Dunia, Cristiano Ronaldo Dirujak Netizen Sambil Bawa-bawa Lionel Messi

Selain situasi itu, halangan lainnya pendaftaran yang bisa dilakukan oleh klub jika benar-benar merekrut Rabiot.

Sejauh ini Barcelona berhasil meregistrasi Dani Olmo dan Pau Victor ke Liga Spanyol.

Namun, keduanya hanya bisa dimainkan hingga akhir Desember 2024.

Dalam aturannya kedua pemain itu bisa didaftarkan lagi mulai awal jendela transfer musim dingin 2025.

Dengan catatan pendaftaran kedua pemain tersebut juga harus mengorbankan pemain lainnya dengan status cedera yang panjang.

Jika menghendaki transfer Rabiot, maka Barcelona perlu melakukan beberapa langkah.

Pemain berusia 29 tahun tersebut bisa datang jika tuntutan gajinya diturunkan atau jika El Barca kembali melakukan registrasi pemain dengan jatah dari mereka yang mengalami cedera jangka panjang khususnya pemain berposisi gelandang tengah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-espana.net, Mundodeportivo.com
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Bereaksi Setelah Valentino Rossi Ungkit Lagi Dendam Masa Lalu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X