Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Bermaksud Mencadangkan, Timnas Portugal Memang Simpan Cristiano Ronaldo sebagai Senjata Rahasia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 9 September 2024 | 10:15 WIB
Timnas Portugal memang menyimpan Cristiano Ronaldo sebagai senjata rahasia dan bukan bermaksud mencadangkannya.
TWITTER.COM/SELECAOPORTUGAL
Timnas Portugal memang menyimpan Cristiano Ronaldo sebagai senjata rahasia dan bukan bermaksud mencadangkannya.

BOLASPORT.COM - Timnas Portugal memang menyimpan Cristiano Ronaldo sebagai senjata rahasia dan bukan bermaksud mencadangkannya.

Cristiano Ronaldo tampil sebagai pahlawan Timnas Portugal pada matchday kedua Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2024-2025 melawan Skotlandia.

Dalam laga kali ini, Timnas Portugal bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Skotlandia di Estadio da Luz, Minggu (8/9/2024) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Ronaldo tidak langsung bermain sebagai starter dalam pertandingan kali ini dan baru turun pada babak kedua.

Megabintang Al Nassr itu masuk pada menit ke-46 menggantikan Pedro Neto.

Benar saja, masuknya Ronaldo sukses menambah daya gedor Timnas Portugal.

Bahkan, Ronaldo langsung mencetak gol kemenangan untuk Selecao pada menit ke-88.

Baca Juga: Hasil Lengkap UEFA Nations League - Cristiano Ronaldo Jadi Pahlawan Portugal dari Bangku Cadangan, Spanyol Menang Telak dengan 10 Pemain

CR7 memanfaatkan umpan tarik Nuno Mendes di depan mulut gawang untuk menyarangkan bola di dalam gawang Skotlandia.

Gol Ronaldo tersebut sekaligus membuat Timnas Portugal kembali meraih tiga poin di ajang UEFA Nations League.

Selepas laga, banyak pihak yang mempertanyakan mengapa Ronaldo tidak masuk sejak awal.

Soal hal itu, pelatih Timnas Portugal, Roberto Martinez, langsung memberikan penjelasan.

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, Martinez mengaku bahwa mencadangkan Ronaldo adalah bagian dari strateginya.

Menurutnya, sangat penting untuk mengelola fisik dan performa pemain di tengah kompetisi yang pada.

Terlebih lagi, Ronaldo bermain benar-benar ngotot saat melawan Kroasia di laga pertama.

Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Baru Masuk di Babak 2, Cristiano Ronaldo Sukses Bawa Portugal Menang Comeback atas Skotlandia

Oleh karena itu, Martinez memilih untuk mencadangkan Ronaldo sebagai senjata rahasia jika memang dibutuhkan.

"Cristiano adalah kapten kami dan ia tahu bahwa sangat penting untuk memiliki seorang pemain seperti dia untuk menyelesaikan pertandingan," ucap Martinez.

"Sangatlah penting untuk dapat mengatur upaya dan menggunakan lebih banyak pemain."

"Hari ini kami memiliki empat pemain baru. Dua lagi yang bermain selama 45 menit."

"Dalam kompetisi ini, penting untuk mengelola usaha dengan baik dan itu adalah bagian dari itu."

"Bagi kami, Cristiano adalah referensi. Seorang pemain yang tampil brilian saat melawan Kroasia, penting untuk melindunginya."

"Ini adalah tentang berbagi usaha. Format bermain 2 pertandingan dalam 72 jam."

Baca Juga: Sebut Gelar Euro Setara dengan Piala Dunia, Cristiano Ronaldo Dirujak Netizen Sambil Bawa-bawa Lionel Messi

"Cristiano melakukan lebih banyak sprint bersama Kroasia."

"Ini adalah sebuah pertanyaan untuk melindungi para pemain dan memiliki opsi di bangku cadangan juga. Yang terpenting adalah meraih tiga poin," imbuh eks pelatih Timnas Belgia itu.

Setelah laga melawan Skotlandia, para pemain Timnas Portugal akan segera kembali ke klubnya masing-masing.

Pasalnya, kompetisi domestik akan segera bergulir pada akhir pekan ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Spanyol - Mbappe Cetak Gol Lagi, Real Madrid Pesta 3-0

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X