BOLASPORT.COM - Pekan keempat Liga 1 2024/25 akan dimulai satu hari setelah timnas Indonesia bertanding, tak ada jeda bagi pemain.
Jadwal internasional yang telah diatur FIFA tampaknya berlaku berbeda di Indonesia.
Pada paruh awal 2024/25, FIFA mengatur tiga jeda internasional pada September, Oktober, dan November.
Jeda tersebut biasanya berlangsung selama 12 hari, dimulai pada hari Senin dan diakhiri pada Jumat pekan berikutnya.
Namun di Indonesia, PSSI dan PT LIB tidak mengikuti jadwal tersebut, walau tetap memberi ruang pada tim nasional.
PSSI menerapkan kebijakan Liga 1 dihentikan empat hari sebelum jeda internasional dimulai.
Jeda bulan September dimulai pada Senin (2/9/2024), tetapi Liga 1 sudah berhenti pada Selasa pekan sebelumnya.
Kebijakan tersebut dimaksudkan untuk memberi ruang berlatih lebih panjang bagi timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong.
Meski begitu, hanya ada 12 pemain Liga 1 dalam skuad timnas Indonesia.
Baca Juga: Bukan Elkan Baggott, Ada Satu Pemain Ipswich Town pada Laga Indonesia Vs Australia di GBK
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | PSSI |
Komentar