Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Mulai Luluh Bertarung Perebutkan Gelar Juara Dunia MotoGP 2024, tetapi...

By Delia Mustikasari - Selasa, 10 September 2024 | 11:30 WIB
Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium pertama MotoGP San Marino 2024 di Sirkuit Misano, Minggu (8/9/2024).
GABRIEL BOUYS/AFP
Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium pertama MotoGP San Marino 2024 di Sirkuit Misano, Minggu (8/9/2024).

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini, Marc Marquez, tidak menutup kemungkinan untuk bertarung memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2024.

Tetapi, Marquez menegaskan bahwa ia tidak boleh membuat kesalahan seperti yang ia lakukan pad

Pembalap 31 tahun tersebut kini hanya tertinggal 53 poin dari pemimpin klasemen Jorge Martin (Pramac).

Hasil tersebut didapat setelah Marquez bangkit dari posisi kesembilan di grid dalam kondisi sulit untuk meraih kemenangan Grand Prix keduanya musim ini.

Dengan 259 poin tersisa untuk diperebutkan selama tujuh putaran tersisa, dan trek bagus yang akan dihadapi Marquez, ia telah menjadi ancaman lebih besar dalam perburuan gelar.

Namun setelah kecelakaan pada kualifikasi 2 (Q2) yang membuatnya berada di posisi kesembilan di Misano, ditambah kesalahan lain di putaran terakhir yang merampas poin, Marquez mengatakan harus memperbaiki kesalahan ini jika ia ingin menjadi pesaing.

"Anda tidak pernah tahu," kata Marquez ketika ditanya apakah titel juara dunia tampak lebih realistis sekarang dilansir dari Crash.

"Terutama ketika Anda pergi ke luar Eropa, ke Asia. Di sana Anda terkadang tahu bagaimana kondisinya."

"Tetapi, masalahnya adalah saya melanjutkan mentalitas saya. Jika kami ingin berjuang untuk kejuaraan, kami tidak bisa memulai kesembilan di grid."

Baca Juga: Marc Marquez Tanggapi Dani Pedrosa soal Panaskan Persaingan Kejuaraan Dunia di Rumah Francesco Bagnaia dengan 4 Kali Jatuh

"Kami tidak boleh melakukan kesalahan seperti yang saya buat dalam latihan dan kualifikasi. Kami harus terus melaju, terus berkembang, dan inilah yang akan saya coba lakukan dalam dua minggu di sini."

Juara dunia bertahan Francesco Bagnaia (Ducati) yang tertinggal tujuh poin dari Martin setelah San Marino, mengatakanbahwa  Marquez tidak dapat dikesampingkan sebagai penantang gelar sekarang.

Ia menunjuk situasi poinnya yang berfluktuasi di Misano sebagai buktinya.

Bagnaia menegaskan bahwa rekan setimnya di Ducati, Enea Bastianini, tidak dapat dilupakan dalam perebutan gelar.

"Anda tidak pernah tahu,” kata Bagnaia ketika ditanya tentang prospek gelar Marquez.

"Lihat situasi saya. Saya tertinggal 26 poin kemarin setelah sprint dan sekarang saya tertinggal tujuh poin."

"Jadi, semuanya dapat berubah dengan cepat. Sama halnya dengan Marc dan Enea."

"Kami tahu potensi Marc dan sepertinya ia menemukan kembali apa yang dimilikinya di bagian pertama kejuaraan."

"Jadi, jangan pernah menyingkirkan Marc dari penantang gelar. Dan jangan pernah menyingkirkan Enea dari para penantang gelar. Tidak ada. Kami akan selalu mencoba melakukan apa yang kami lakukan hari ini.”

Bagi Marquez, setelah memenangkan dua grand prix terakhir, ia merasa seperti sudah mendekati tingkat daya saing yang berkelanjutan seperti yang ia tunjukkan pada 2019 ketika ia memenangkan gelar kelas premier keenamnya.

Namun, ia mengatakan masih ada beberapa titik lemah yang harus ia atasi.

"Ya, ’19… ’21 tidak buruk," ucap Marquez.

"Ada periode di Aragon, Austin, Misano pada 2021 yang tidak buruk."

"Tetapi, memang benar bahwa dengan kondisi normal yang kami alami akhir pekan ini."

"Tetapi saya merasa bahwa saya dapat bermain dengan tubuh saya, saya mulai lebih banyak bermain dengan motor."

Baca Juga: Tes MotoGP Misano 2024 - Fabio Quartararo Tembus 5 Besar, Yamaha Perlahan Kembali

"Masih ada beberapa titik lemah, misalnya Tikungan 11, 12 di Misano di mana Pecco sangat cepat. Kami perlu memahami untuk akhir pekan berikutnya. Saya tidak akan lebih cepat darinya, apakah kita bisa mendekatinya."

"Tetap saja, ada beberapa hal yang perlu dipelajari, tetapi setiap kali Anda memiliki kepercayaan diri, Anda dapat bermain lebih banyak dengan tubuh Anda dan menjadi lebih cepat."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Crash.net
REKOMENDASI HARI INI

China Open 2024 - Shi Yu Qi Sedang Tidak Baik-baik Saja Saat Takluk dari Anthony Ginting, Opsi Rehat Jadi Pilihan?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X