Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Ranking BWF - Ana/Tiwi Mulai Dekati Apriyani/Fadia Usai Meroket Tajam

By Delia Mustikasari - Selasa, 10 September 2024 | 11:03 WIB
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi setelah memastikan juara di Australian Open 2024, di Sydney, Australia, 16 Juni 2024.
IZHAR KHAN/AFP
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi setelah memastikan juara di Australian Open 2024, di Sydney, Australia, 16 Juni 2024.

BOLASPORT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali merilis daftar peringkat terbaru setelah Taipei Open 2024 pada Selasa (10/9/2024).

Pada turnamen Super 300 tersebut, Indonesia membawa pulang satu gelar dan dua posisi runner-up.

Satu gelar dipersembahkan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Ana/Tiwi) setelah mengalahkan rekan senegara, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.

Satu posisi runner-up lagi didapat Putri Kusuma Wardani yang kembali ke final turnamen BWF World Tour setelah 888 hari.

Hasil tersebut menempatkan Ana/Tiwi ke ranking ke-12 dunia. Ana/Tiwi naik tujuh anak tangga dan kini mendekati Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di ranking ke-10 dunia.

Apriyani/Fadia belum mengikuti turnamen lagi setelah Olimpiade Paris 2024.

Jesita/Febi yang menembus tiga final beruntun setelah Indonesia International Challenge 2024, Indonesia Masters 2024 Super 100 dengan menjadi kampiun dan runner-up Taipei Open 2024 melesat lima anak tangga ke peringkat 32 dunia.

Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose yang tidak bertanding karena Trias mengalami cedera engkel ada di ranking ke-38.

Begitu pula Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto yang sudah tidak ada lagi setelah Ribka memutuskan mundur dari pelatnas Cipayung turun ke ranking ke-42 dunia.

Lanny yang sementara bertandem dengan Rachel sekarang menempati urutan ke-103 dunia.

Ana/Tiwi berkesempatan memperbaikii peringkat setelah menjadi satu-satunya ganda putri Indonesia yang tampil pada Hong Kong Open 2024 (10-15 September).

Baca Juga: Lee Yang Resmi Gantung Raket, Lanjutkan Karier sebagai Dosen

Hong Kong Open 2024 masuk turnamen level Super 500.

Walau didera kelelahan, Ana/Tiwi dan Putri sangat antusias dalam latihan menjelang Hong Kong Open 2024.

"Alhamdulillah kami sangat senang dengan pencapaian juara di Taipei kemarin. Ini menjadi gelar kedua kami sepanjang tahun. Menjadi modal untuk ke depannya meraih yang lebih lagi," kata Tiwi, sapaan akrab Amallia.

"Kami harus menjaga fokus dan istirahat harus cukup karena pertandingan beruntun dan ini sudah masuk minggu kedua. Sekaligus mempersiapkan mau bermain seperti apa nanti," ucap Ana.

Di waktu yang sempit, Ana/Tiwi berusaha untuk segera menyesuaikan diri dengan lapangan pertandingan.

"Kondisi lapangan cukup berangin tapi kami berusaha sebaik mungkin untuk menyesuaikan di waktu yang sempit ini," ucap Tiwi.

"Lawan pastinya semakin tangguh di turnamen yang levelnya lebih tinggi jadi kami tidak boleh lengah dari awal."

Sementara itu, Peringkat 10 besar dunia belum mengalami perubahan signifinkan.

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) masih di puncak meski mereka akan berduet dengan tandem baru setelah meraih medali emas Olimpiade Paris 2024.

BERIKUT RANKING DUNIA BWF GANDA PUTRI, SELASA (10/9/2024).

Ganda Putri

1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) - 109.806 poin
2. Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan) - 100.916
3. Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) - 99.396
4. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) - 91.725
5. Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) - 82.041
6. Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang) - 76.040
7. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) - 74.590
8. Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) - 69.583
9. Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan) - 66.850
10. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) - 63.650
-----
12. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia) - 58.074
32. Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (Indonesia) - 40.930
38. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (Indonesia) - 37.259
42. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto - 33.629

103. Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose (Indonesia) - 13.403

Baca Juga: Hong Kong Open 2024 - Kesempatan Balas Dendam Tiba-tiba, Ginting Ganti Lawan Penakluknya di Paris

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBSI.id, bwf.tournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Spanyol - Mbappe Cetak Gol Lagi, Real Madrid Pesta 3-0

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X