BOLASPORT.COM - Federasi bulu tangkis dunia (BWF) merilis ranking terbaru dalam perebutan delapan tempat menuju BWF World Tour Finals 2024, Selasa (10/9/2024).
Turnamen BWF sudah hampir memasuki akhir tahun, pada bulan September 2024 ini setidaknya ada dua turnamen yang bisa dimanfaatkan pebulu tangkis Indonesia untuk mengumpulkan poin.
Ajang Hong Kong Open (Super 500) dan China Open (Super 1000) bisa menjadi kesempatan bagi Anthony Sinisuka Ginting dkk demi lolos ke BWF World Tour Finals 2024 yang akan dihelat di Hangzhou, China.
Pasalnya para pemain andalan sudah cukup tertinggal jauh dari posisi delapan besar sebagai syarat lolos untuk tampil pada BWF World Tour Finals 2024.
Bagaimana tidak? Kini hanya ada dua wakil Indonesia yang berada di zona aman dalam pembaruan ranking Race to Finals 2024.
Selain delapan pemain, syarat lainnya adalah setiap negara hanya maksimal bisa mengirimkan dua wakil saja untuk setiap nomor.
Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Sabar/Reza Menang atas Ahsan/Hendra dalam Derbi 26 Menit
Sementara ini, Indonesia hanya memiliki masing-masing satu wakil pada sektor ganda putra dan ganda campuran yang berada di posisi aman.
Mereka adalah ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Fajar/Rian dan Dejan/Gloria sama-sama menduduki peringkat kelima pada sektornya masing-masing.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar