BOLASPORT.COM - Seiring semakin menuanya Thibaut Courtois, Real Madrid dilaporkan melirik kiper nomor satu AC Milan, Mike Maignan.
Real Madrid mulai mempertimbangkan mencari penjaga gawang baru guna menjadi suksesor dari Thiabut Courtois.
Courtois telah menjadi bagian dari Real Madrid sejak diboyong dari Chelsea pada musim panas 2018.
Mahar senilai 35 juta euro atau setara Rp596 miliar membuat Courtois memilih Madrid sebagai klub barunya.
Padahal sebelumnya ia sempat menjalani masa peminjaman selama 3 musim bersama rival sekota Madrid, Atletico Madrid antara 2011 dan 2014.
Namun, kepergian dari Keylor Navas membuat Courtois akhirnya menjadi penjaga gawang nomor 1 di Santiago Bernabeu.
Pemain berusia 32 tahun tersebut ikut andil dalam momen-momen spesial selama masa baktinya di ibu kota Spanyol.
Baca Juga: Sudah Dapat Dukungan dari Cristiano Ronaldo, Kylian Mbappe Harusnya Bisa Jadi Bintang Real Madrid
Tercatat sudah 10 gelar diraih Courtois bersama Madrid.
Itu termasuk trofi Liga Spanyol, Liga Champions, dan Piala Super Eropa yang baru-baru ini dimenangkannya.
Torehan tersebut membuatnya disegani oleh para pendukung Madrid kendati sempat memperkuat Atletico.
Permasalahan muncul ketika Courtois dihantam cedera.
Posisi kiper menjadi yang rawan dan membuat Carlo Ancelotti berpikir keras untuk mencari back-upnya.
Musim lalu, Courtois tercatat harus melewatkan 48 pertandingan dengan dua cedera berbeda yang menghantamnya.
Pos penjaga gawang lantas gantian diisi oleh Kepa Arrizabalaga dan Andriy Lunin.
Baca Juga: PR Man United Tambah Banyak, De Ligt Kena 2 Ospek Saat Bela Belanda
Khusus Kepa, ia hanya dipinjam satu musim saja oleh Madrid.
Untuk musim 2024-2025, Madrid memercayakan Courtois dan Lunin sebagai kiper mereka.
Mengingat usia Courtois yang mulai menua dan rentan terkena cedera, juara bertahan Liga Spanyol dan Liga Champions itu mulai berpikir untuk mendatangkan kiper baru.
Dikutip BolaSport.com dari TeamTalk, Madrid memasukkan nama kiper andalan AC Milan, Mike Maignan.
Mike Maignan dilirik oleh Madrid seiring situasi kontraknya yang masih menggantung di AC Milan.
Sebagaimana diketahui penjaga gawang asal Prancis tersebut memang masih terikat kontrak dengan I Rossoneri hingga Juni 2026.
Hanya saja kubu Milan berniat untuk memperpanjang masa baktinya di San Siro.
Baca Juga: Keok di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Brasil Dalam Mode Darurat
Kontrak baru disebutkan sudah disodorkan kepada pihak Maignan.
Sementara itu Maignan masih enggan untuk memberikan respons lantaran gaji dalam kontrak barunya belum sesuai permintaan.
Eks kiper Lille tersebut menuntut klub Kota Mode memberikan bayaran senilai antara 7 dan 8 juta euro per tahunnya.
Angka itu jauh lebih besar dari winger Portugal, Rafael Leao, yang menerima bayaran 5,5 juta euro per musimnya.
Bayaran Leao tersebut sudah termasuk yang tertinggi di Milan.
Hal itulah yang coba dipantau oleh Madrid untuk menggaet Maignan agar bisa berlabuh ke Santiago Bernabeu jika kontrak barunya tak kunjung ditandatangani.
Namun, Madrid bisa saja menjumpai masalah yang sama dengan Courtois andaikata merekrut Maignan.
Kekhawatiran itu adalah riwayat cedera Maignan karena ia menderita beberapa masalah otot, termasuk cedera betis yang membuatnya absen selama beberapa bulan pada musim 2022-2023.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Teamtalk.com |
Komentar