Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hong Kong Open 2024 - Sebenarnya Bisa 2 Gim, Ginting Atasi Perlawanan Sengit Underdog Penakluk Finalis Asian Games

By Ardhianto Wahyu - Kamis, 12 September 2024 | 12:59 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat tampil pada babak 16 besar Hong Kong Open 2024 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, 12 September 2024.
BADMINTON INDONESIA
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat tampil pada babak 16 besar Hong Kong Open 2024 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, 12 September 2024.

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berhasil mengatasi laga sengit pada babak kedua Hong Kong Open 2024.

Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan wakil Taiwan, Chi Yu Jen, dalam pertandingan di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Kamis (12/9/2024).

Laga yang berlangsung selama 1 jam itu selesai untuk kemenangan skor rubber game 21-18, 20-22, 21-9 bagi Ginting.

Gim pertama diwarnai dengan kedudukan yang ketat. Jarak poin antara kedua pemain tak pernah melebihi tiga angka sebelum poin-poin tua.

Anthony cukup kewalahan dalam meladeni Chi Yu Jen yang tampil baik.

Chi Yu Jen sedang berada dalam tren bagus setelah pekan lalu mampu menjadi runner-up Taipei Open 2024.

Kejutan dibuat Chi dengan mengalahkan rekan senegara sekaligus pemenang medali perak Asian Games 2018, Chou Tien Chen, di semifinal.

Serangan Chi cukup sulit untuk dibendung oleh Ginting. Pemain dengan tinggi 182cm itu tanpa ampun menghukum begitu diberi bola tanggung.

Ginting merespons dengan bermain sabar.

Baca Juga: Hong Kong Open 2024 - Leo/Bagas dan Fikri/Daniel Serempak ke Perempat Final, 2 Unggulan Jadi Korban

Sempat berbalik tertinggal 10-11 di interval Juara Asia 2023 itu terus menekan hingga memimpin lagi di skor 17-16.

Beberapa kesalahan sendiri dari Chi membantu Ginting untuk mencetak game point di skor 20-17, pertama kalinya selisih angka mencapai tiga.

Kecolongan di reli berikutnya, Ginting membalas dengan pengembalian servis yang menekan untuk mengunci pertandingan.

Ginting lebih memegang kendali pada reli berikutnya.

Dengan pola bertahan lalu menyerang, junior Taufik Hidayat di SGS PLN Bandung tersebut dapat membuka keunggulan sejak skor 6-1.

Chi mengancam dengan menyamakan skor di 7-7.

Penakluk Chou Tien Chen di semifinal Taipei Open 2024 pekan lalu mulai bisa membaca permainan Ginting. Kedudukan kembali disamakan di 9-9.

Ginting untungnya masih bisa memimpin meski selisihnya cukup tipis yaitu 11-9 di paruh gim.

Chi terus menekan Ginting. Tadinya bermain sabar, tunggal putra andalan Indonesia itu malah terburu-buru dalam menyerang hingga banyak membuat kesalahan.

Keunggulan didapat peman Taiwan saat skor 15-16. Belum mendapat angka hingga skor 15-18, Ginting kembali solid untuk membalikkan keadaan tepat di match point 20-19.

Apes, lengah sedikit, lawan mengubah situasi. Ginting harus bermain hingga rubber game setelah kalah 20-22 di gim kedua.

Ginting membuka peluangnya lagi dengan unggul cepat di 1-4. Pertandingan kemudian dihentikan karena Chi meminta perawatan pada paha kanannya.

Dominasi Ginting berlanjut setelah penampilan Chi mengalami penurunan. Bermain aman, Ginting dapat meraih keunggulan telak 11-3 pada interval.

Situasi tidak berubah di sisa laga. Ginting makin tampil percaya diri untuk memperbesar selisih poin hingga 11 angka di 14-3.

Match poin diraih Ginting dengan keunggulan 20-8. Kali ini dia sangat aman dari ancaman disusul lawan seperti gim kedua.

Hanya sebuah kesalahan sendiri yang menghambat Ginting. Pertandingan pun dikuncinya dengan kemenangan 21-9 pada gim ketiga.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Setelah Beri Tragedi 21-2, Ana/Tiwi Libas Pasangan Tuan Rumah Lagi dengan Skor 1 Digit

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Menangi Laga Sesama Wakil Luar Pelatnas, Sabar/Reza Punya Modal Pede dari Kemenangan atas Ganda Putra No.1 Dunia Tuan Rumah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X